Gak Sadar Bikin Pendek Umur, Jangan Masak Kangkung Kalau Tidak Dibersihkan dengan Cara Ini, Nyawa Seisi Rumah Bisa Melayang!

By Idam Rosyda, Minggu, 5 September 2021 | 12:25 WIB
Cara membersihkan kangkung (pexels)

3. Cuci kangkung dalam air yang mengalir.Mencuci sayuran seperti kangkung memang lebih baik jika menggunakan air yang mengalir.Dengan begitu kotoran tidak akan tersangkut lagi ke kangkung yang sudah bersih.4. Membelah batang kangkung menjadi dua bagian juga bisa membuatnya cepat matang.

Tidak hanya soal keamanan saat memasak, membelah kangkung ternyata bisa membuat kangkung matang merata lho.

Tingkat kecepatannya sama cepat dengan bagian daun, sehingga ketika daunnya matang batangnya juga sudah matang.

Jadi selalu bersihkan kangkung dengan cara yang tepat agar tidak hanya enak, namun kangkung tetap aman dikonsumsi.

Baca Juga: Heboh Wanita Temukan Kepala Ular dalam Kacang Panjang, Ternyata Begini Cara Cuci Kacang Panjang Supaya Gak Jadi Malapetaka untuk Keluarga

Manfaat Konsumsi Kangkung

Tidak salah kangkung menjadi salah satu sayuran sejuta umat yang kerap dikonsumsi.

Selain murah dan mudah untuk diolah, kangkung memiliki manfaat kesehatan yang ternyata begitu luar biasanya.

Apa saja manfaatnya?

1. Mencegah penyakit jantung

Kangkung memiliki nutrisi penting tertentu seperti vitamin A dan C, serta konsentrasi beta-karoten yang tinggi.

Nutrisi ini bertindak sebagai antioksidan untuk mengurangi radikal bebas dalam tubuh, sehingga mencegah kolesterol teroksidasi.

Adapun kolesterol teroksidasi menempel pada dinding pembuluh darah, menyebabkan penyumbatan arteri, serangan jantung atau stroke.