SajianSedap.com - Jika sering nyeri punggung baiknya Anda konsumsi makanan untuk obat nyeri punggung saja.
Sebab makanan untuk obat nyeri punggung ini lebih sehat.
Tak hanya itu, makanan untuk obat nyeri punggung ini juga pasti ada di rumah Anda.
Jadi ketika rasa sakit sudah menyerang, Anda cukup konsumsi makanan untuk obat nyeri punggung saja.
Kenapa harus konsumsi makanan untuk obat nyeri punggung? Karena lebih alami dan tak ada efek samping.
Nah, penasaran kan apa saja makanan untuk obat nyeri punggung?
Yuk kita cari tahu lewat artikel berikut ini.
Makanan untuk Obat Nyeri Punggung
Sekarang Anda jangan buru-buru mengonsumsi obat pereda rasa nyeri.
Laman Style Craze memuat bahan-bahan alami yang bisa Anda gunakan untuk meredakan nyeri punggung.
Tanpa bahan kimia dan mudah didapatkan, bahan-bahan ini ampuh menghilangkan rasa sakit dengan alami.
Baca Juga: Makanan untuk Obat Alami Infeksi Saluran Kemih, Para Wanita Wajib Baca!
Yuk, catat 5 bahan alami yang ampuh redakan nyeri punggung.
1. Jahe
Kandungan gingerol dalam jahe merupakan zat aktif yang memiliki aneka fungsi.
Salah satunya, gingerol dapat memberi efek meredakan nyeri jika dikonsumsi.
Selain itu jahe juga dapat mencegah peradangan.
Untuk meredakan sakit punggung, Anda bisa menyeduh jahe selama 10 - 15 menit dan menambahkan madu agar lebih lezat diminum.
Anda juga bisa menggunakan minyak jahe untuk memijat punggung Anda yang terasa nyeri.
2. Daun Kemangi
Daun kemangi mengandung beberapa minyak penting.
Antara lain eugenol, citronellol, dan linalool.
Kandungan minyak-minyak tersebut memiliki sifat antiinflamasi serta dapat meredakan rasa sakit.
Maka daun kemangi pun dapat digunakan sebagai pereda nyeri pada punggung.
Seduh daun kemangi dengan air panas selama 10 menit, Anda bisa minum air seduhan kemangi tersebut untuk meredakan nyeri punggung.
Sebaiknya seduhan daun kemangi rutin dikonsumsi 2 - 3 kali dalam sehari untuk mengoptimalkan manfaatnya.
3. Bawang Putih
Bawang putih mengandung komponen seperti selenium dan capsaicin.
Kedua zat tersebut memiliki efek antiinflamasi dan analgesik.
Artikel berlanjut setelah video di bawah ini.
Gabungan dari kedua zat tersebut akan memberikan efek sangat baik dalam meredakan nyeri punggung, dan penggunaannya dapat secara eksternal maupun internal.
Anda dapat menghaluskan bawang putih dan mengoleskannya pada bagian yang nyeri.
Diamkan selama 25 - 30 menit lalu bersihkan dengan lap basah.
Atau Anda bisa makan 2 - 3 siung bawang putih tiap pagi sebagai pereda nyeri punggung.
Baca Juga: Makanan untuk Obat Luka Ringan saat Masak, Bahan Dapur ini Solusinya
4. Nanas
Buah segar ini memiliki manfaat baik untuk meredakan nyeri punggung lo.
Sebab nanas mengandung zat bernama bromelain.
Bromelain bisa menjadi zat antiinflamasi serta analgesik.
Maka mengonsumsi nanas dapat membantu Anda meredakan nyeri punggung tanpa perlu mengonsumsi obat pereda nyeri.
Untuk meredakan nyeri punggung Anda bisa minum jus nanas atau mengonsumsi nanas langsung sebagai kudapan.
5. Kunyit
Kunyit mengandung zat bernama curcumin
Curcumin inilah yang memiliki fungsi antiinflamasi dan mampu meredakan nyeri.
Tak hanya itu, kunyit memiliki aneka manfaat kesehatan yang bisa Anda dapatkan dengan mengonsumsinya.
Saat mengalami sakit punggung, mengonsumsi kunyit dapat meredakan rasa nyeri.
Anda bisa mencampurkan satu sendok teh kunyit dengan susu, kemudian minum dua kali sehari untuk meredakan nyeri punggung.
Baca Juga: Makanan untuk Obat Mimisan, Bumbu Dapur ini Ampuh Atasi Mimisan yang Sulit Berhenti, Wajib Tahu!
Nyeri Punggung Bisa Jadi Tanda Suatu Penyakit
Jika Anda sering sakit punggung baiknya lebih waspada.
Sebab ternyata, sakit punggung juga bisa menandakan beberapa penyakit terjadi di tubuh, lo.
Apa saja penyakit yang ditandai dengan sakit punggung, ya?
1. Sakit punggung akut
Pegal dan sakit punggung yang kita alami bisa saja menjadi tanda kalau tubuh mengalami sakit punggung akut.
Menurut seorang terapis fisik, jika tubuh mengalami rasa sakit yang sudah berlangsung selama lebih dari 10 hari, maka kita harus mewaspadainya.
Sebab, kalau kita membiarkan rasa sakit berlangsung lama, maka akan membuat proses penyembuhannya menjadi lebih sulit.
Terlebih kalau rasa sakit yang dirasakan pada punggung meningkat dan sudah memengaruhi aktivitas yang dilakukan sehari-hari.
Kalau Anda mengalaminya, maka sebaiknya segera konsultasikan dengan dokter, agar sakit yang dialami tidak semakin parah.
2. Masalah pada kandung kemih
Tahukah Anda? Ternyata masalah sakit punggung juga bisa menjadi tanda adanya masalah pada kandung kemih, lo.
Hal ini disebabkan karena adanya tekanan saraf di tulang belakang yang merambat dan memengaruhi organ pengendali fungsi kandung kemih dan usus.
Jika sakit punggung memengaruhi fungsi kandung kemih, hal ini sebenarnya tidak terjadi secara langsung dan tiba-tiba.
Melainkan gangguan fungsi kandung kemih akibat sakit punggung ini akan semakin memburuk seiring berjalannya waktu.
Selain itu, kalau saraf tulang punggung sudah mengalami masalah, hal ini juga akan menyebabkan mati rasa atau kaki jadi melemah.
3. Kerusakan pada tulang belakang
Sakit punggung yang kita alami juga bisa menjadi tanda kalau ada kerusakan pada tulang belakang.
Kerusakan tulang belakang ini mungkin saja terjadi saat tubuh mengalami peristiwa traumatis, seperti kecelakaan atau jatuh.
Walaupun kita masih bisa berjalan atau berdiri dengan tegak setelah mengalami peristiwa traumatis, pemeriksaan lebih lanjut ke dokter tetap dibutuhkan jika ada sakit punggung yang dirasakan.
Sebab jika cidera tulang belakang tidak segera diobati atau mendapatkan perawatan, akan menimbulkan risiko yang lebih besar.
Artikel ini telah tayang di Nakita.id dengan judul, Sering Nyeri Punggung? Coba Konsumsi 5 Bahan Alami Ini, Ampuh Redakan Sakit Tanpa Obat