Rumah Sakit Bisa Penuh! Kebiasaan Emak-emak Cuci Ayam Mentah Sebelum Dimasak Ternyata Berbahaya! Stop Kalau Tak Mau Kena Malapetaka ini

By Ulfa, Rabu, 13 Oktober 2021 | 08:10 WIB
Bahaya mencuci ayam sebelum memasaknya (SHUTTERSTOCK/ VLADYSLAV LEHIR)

SajianSedap.com - Sebelum dimasak, banyak bahan makanan yang harus dicuci dulu.

Hal itu tentu saja karena alasan kesehatan dan agar terhindar dari kuman setelah dibeli di pasar atau supermarket.

Apalagi setelah pandemi Covid-19 ini terjadi, orang-orang jadi ekstra bersih dan selalu mencuci apapun setelah dibeli.

Namun, ternyata ada satu bahan masakan yang gak boleh dicuci sebelum dimasak, nih!

Salah satunya adalah bahaya mencuci ayam mentah sebelum memasaknya.

Baca Juga: Emak-emak Bisa Nangis Karena Baru Tahu! Makan Ayam Goreng Ternyata Gak Boleh Bareng 2 Bahan Ini, Jadi Favorit Tapi Bikin Pendek Umur

Ya, bahaya mencuci ayam mentah sebelum dimasak ternyata bisa timbulkan malapetaka untuk kesehtan kita, loh!

Loh, kok bisa?

Lalu, bagaimana caranya agar ayam yang dibeli dari pasar bisa bersih sebelum dimasak?

Daripada penasaran, yuk simak penjelasan bahaya mencuci ayam mentah berikut ini.

Baca Juga: A to Z Ceker Ayam yang Kaya Kolagen, Untuk Kecantikan dan Kesehatan Serta 7 Hal Ini

Alasan Mencuci Ayam Sebelum Dimasak Bisa Berbahaya

Diketahui bahwa banyak orang berpikir mencuci ayam adalah cara terbaik untuk menghilangkan kuman atau kotoran yang bersarang.

Namun, seperti dilansir Reader's Diggest, ayam mentah terkadang ditumbuhi oleh bakteri, seperti campylobacter atau salmonella.

Namun, membasuhnya dengan air tak akan mampu membasmi bakteri tersebut, loh.

Bikers harus tahu, selain keracunan ternyata ini bahaya yang muncul kalau masih nekat mencuci daging ayam mentah sebelum dimasak.

Baca Juga: Sering Dituding Bikin Orang Jadi Bodoh, Ternyata Brutu Ayam Justru Bermanfaat Bagi Tubuh, Efeknya Nggak Bakal Disangka!

Berdasarkan layanan kesehatan nasional Inggris, mencuci ayam justru akan semakin memperluas penyebaran bakteri.

Pasalnya, air yang kita gunakan untuk mencucinya justru dapat menyebarkan bakteri di sekitar wastafel, meja bahkan pakaian.

Lantas, bagaimana cara yang tepat untuk menghilangkan kuman dan kotoran?

Menurut Departemen Pertanian Amerika Serikat, cara terbaik untuk menghilangkan bakteri pada unggas adalah memasaknya dengan suhu yang tepat.

Ini juga berlaku untuk berbagai jenis daging dan ikan. Suhu minimum untuk memasak ayam harus 74 derajat celcius.

Beberapa chef profesional, seperti Julia Child dari Amerika Serikat, tak mempermasalahkan jika kita mencuci ayam sebelum memasaknya.

Tapi, chef Ina Garten yang juga berasal dari AS, justru berkata sebaliknya.

Menurut dia, mencuci ayam sebelum memasaknya justru berbahaya bagi kesehatan.

Jennifer Quinlan, peneliti keamanan makanan dari Drexel University mengatakan, kita bisa membersihkan ayam dengan handuk kertas atau paper towel.

Namun, jika kita ingin membersihkannya dengan cara mencuci, segera bersihkan permukaan benda yang terkena air cucian ayam.

Baca Juga: Rumah Sakit Bisa Penuh Kalau Orang dengan 3 Kondisi Ini Masih Terus Makan Ayam, Efeknya Berbahaya Banget dan Bisa Mengancam Nyawa

Basuh tangan sampai bersih setelah menyentuh daging mentah atau makanan apa pun.

Selain itu, kita juga tak boleh menyentuh benda yang telah digunakan untuk mencucinya untuk menghindari kontaminasi bakteri.

Tapi jangan khawatir, berikut ini ada cara memperlakukan daging ayam segar yang kita beli dari pasar atau supermarket agar aman dan bersih:

Artikel berlanjut setelah video di bawah ini. 

Cara memperlakukan daging ayam segar

Sebetulnya agak sulit untuk menjaga supaya daging ayam tidak terkontaminasi bakteri.

Namun, ada beberapa langkah sederhana yang dapat dipraktikkan untuk meminimalisir pertumbuhan dan penyebaran bakteri pada daging ayam segar.

Berikut caranya:

1. Saat berbelanja, segera masukkan daging ayam segar ke dalam kantung sekali pakai supaya bakterinya tidak menyebar ke bahan makanan lainnya.

Jangan pula menaruh ayam dalam satu keranjang belanja yang sama dengan makanan lainnya.

2. Simpan daging ayam menggunakan kantung sekali pakai atau wadah plastik supaya airnya tidak menetes.

Hati-hati! Ternyata ayam mentah yang disimpan dalam kulkas bisa jadi tak layak makan kalau muncul ciri-ciri ini.

Baca Juga: Nikmatnya Malah Bikin Masuk Rumah Sakit, Jangan Makan Ayam Geprek Lalu Minum Es Teh Manis Mulai Sekarang, Risikonya Fatal Banget!

3. Sebelum mengolah daging ayam, cuci tangan dulu selama 20 detik menggunakan sabun.

Keluarkan ayam dari kemasan lalu segera masukkan ke dalam panci.

Proses pemanasan akan membuat bakteri dalam daging ayam mati seketika.

Gunakan termometer untuk memastikan tingkat kematangan ayam. Suhu ayam matang sekitar 73 derajat celicius.

4. Gunakan talenan terpisah untuk memotong daging ayam dan bahan masakan lainnya.

Jangan lupa meletakkan daging ayam yang sudah dipotong di atas piring maupun talenan yang sudah bersentuhan dengan daging ayam matang atau bahan lainnya.

Setelah digunakan segera cuci piring dan talenan menggunakan air panas dan sabun.

5. Jika daging ayam masih sisa, segera simpan dalam wadah bersih dan bekukan.

Baca Juga: Mending Langsung Dibuang! Jangan Lagi Makan Ayam Jika Temukan Ciri Ini, Bisa Jadi Malapetaka dan Bikin Masuk Rumah SakitArtikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Apakah Daging Ayam Perlu Dicuci?" dan  "Jangan Cuci Daging Ayam Saat akan Memasaknya..."