Menyambut Hari Pangan Sedunia, Mulai Sekarang Ganti Nasi Putih dengan Nasi Jagung, Ampuh Mencegah Penyakit Kronis Ini

By Laksmi Amaranggana, Rabu, 13 Oktober 2021 | 16:40 WIB
Ilustrasi nasi jagung yang ternyata bermanfaat untuk mengatasi berbagai penyakit kronis (Lazada)

Kandungan dalam nasi jagung dapat mengatasi berbagai penyakit, misalnya diabetes.

Hal ini dapat dilihat dari kandungan karbohidrat kompleks yang ada di nasi jagung.

Karbohidrat komplek dapat menyebabkan organ pencernaan lebih lama mengolah nasi jagung.

Dengan demikian, kadar gula dalam darah juga akan lama untuk naik.

Baca Juga: Resep Nasi Jagung Madura Enak, Menu Sarapan Akhir Pekan yang Mengenyangkan

Tidak hanya itu, karbohidrat kompleks akan membuat perut merasa kenyang lebih lama, sehingga nasi jagung tidak membuat penderita diabetes merasa cepat lapar.

Selain itu, dengan mengonsumsi nasi jagung dapat membantu pengelolaan non-insulin dependent diabetes mellitus (NIDDM).

Dengan pengelolaan NIDDM yang baik dalam tubuh, maka insulin dalam tubuh juga akan lebih teratur baik pembentukan maupun pelepasannya.

Sehingga, penyakit diabetes dapat dicegah, bahkan dikontrol.

Artikel ini pernah tayang di kompas.com dengan judul 6 Manfaat Jagung untuk Kesehatan

Baca Juga: Coba Ganti Nasi Putih dengan Nasi Jagung, Ternyata Miliki Manfaat yang Luar Biasa hingga Bisa Cegah Penyakit Mematikan Ini!