Seperti kalengnya tidak penyok dan masih tertutup rapat.
Selain itu, pastikan juga tanggal kedaluwarsa dalam kondisi aman untuk dikonsumsi.
Cara olah kacang merah dalam kaleng adalah keluarkan kacang merah dengan menggunakan saringan.
Bilas kacang merah dengan air bersih yang mengalir.
Baca Juga: Resep Cah Printil Kacang Merah Enak, Hidangan yang Selalu Bikin Momen Bersantap Jadi Lebih Lengkap
Pastikan kacang merah bersih dari air kalengannya. Kacang merah siap ditambahkan ke dalam aneka masakan seperti salad atau sup.
4. Masak Kacang Merah Kalengan dengan Suhu 62 Derajat Celcius
Menurut U.S Department of Health & Human Services dalam laman Live Strong, masak kacang merah dalam kaleng yang sudah dibilas dengan bahan lainnya mengunakan panas api kompor sekitar 62 hingga 73 derajat celsius.
Hal itu untuk menjaga nutrisi dalam kacang merah. Selain itu, kacang merah bisa empuk dan matang sempurna.
Artikel ini pernah tayang di kompas.com dengan judul Cara Masak Kacang Merah agar Empuk Tanpa Panci Presto