SajianSedap.com - Kolesterol menjadi penyakit yang menakutkan bagi banyak orang.
Kalau tak ditangani dengan baik, kolesterol bisa makin parah hingga berujung pada kematian.
Tak sedikit orang yang kehilangan nyawanya karena penyakit mematikan ini.
Tidak hanya menyerang pada kaum lanjut usia, kini penyakit kolesterol pun bisa diidap anak muda, loh!
Hal ini tentu saja karena gaya hidup dan makan makanan yang sembarangan dan tak dijaga.
Maka dari itu kita wajib tahu cara mengatasi kolesterol agar tak terus naik.
Tenyata cara mengatasi kolesterol bisa dengan mengonsumsi kulit ayam, loh!
Kulit ayam untuk atasi kolesterol ini ternyata bisa jadi solusi untuk para pengidap yang tak suka makan obat!
Apalagi kulit ayam sebagai makanan untuk obat kolesterol ini bisa kita dapatkan dengan mudah.
Tapi, kulit ayam untuk mengatasi kolesterol juga gak boleh dimakan secara asal, nih!
Maka dari itu, yuk simak manfaat kulit ayam untuk atasi kolesterol seperti dikutip dari Nakita.id berikut ini.
Manfaat Kulit Ayam
Diketahui kulit ayam merupakan makanan yang disukai banyak orang, apalagi kini banyak restoran ternama menyediakan menu kulit ayam.
Kulit ayam memang bisa diolah dengan banyak cara, mulai dari digoreng biasa, dibalut tepung, disate, dan masih banyak lagi.
Namun, kebanyakan orang saat ini sudah mulai takut mengonsumsi kulit ayam karena dinilai mengandung lemak yang tinggi.
Hal ini disebut bisa membuat berat badan naik drastis dengan mudah bahkan bisa menyebabkan obesitas.
Namun, tahukah Anda kalau lemak di dalam kulit ayam ternyata memiliki banyak manfaat, lo.
Bahkan, lemak tersebut dinilai bisa menurunkan kadar kolesterol di dalam tubuh.
Saat ini, kolesterol masih menjadi penyakit yang banyak diderita orang Indonesia.
Kebanyakan pengidap kolestrol tinggi pun akan bergantung pada obat agar kadar kolestrol di dalam tubuh bisa stabil.
Penyandang kolestrol juga harus berhati-hati sekali ketika makan, karena jika salah makan bisa berakibat pada kadar kolesterol.
Nah, selain obat, untuk membuat kolestrol kembali stabil adalah dengan mengonsumsi kulit ayam.
Melansir dari Tribunnews.com, sebagian besar lemak di dalam kulit ayam merupakan lemak tak jenuh.
Lemak tak jenuh itulah yang bisa membantu menurunkan kadar kolestrol jahat.
Bukan hanya kadar kolestrol yang akan turun, tekanan darah tinggi juga bisa distabilkan dengan mengonsumsi kulit ayam.
Artikel berlanjut setelah video di bawah ini.
Kulit ayam juga mengandung omega 9 atau asam oleat yang membantu mengurangi risiko penyakit stroke dan kardiovaskular.
Nutrisi dalam kulit ayam juga membantu penyerapan vitamin dan menstabilkan suasana hati.
Namun, untuk membuat kolestrol turun, Anda harus mengonsumsinya dalam jumlah wajar dan jangan berlebihan juga, ya!
Diketahui juga bahwa bukan cuma kulit ayam, tapi cara mengatasi kolesterol juga bisa dengan menggunakan pare, loh.
Pare untuk Atasi Kolesterol
Pare diketahui memiliki rasa pahit yang kurang disukai oleh beberapa orang.
Tapi, manfaat pare tak bisa kita anggap remeh, nih!
Karena manfaat pare rebus ternyata bisa atasi berbagai penyakit termasuk kolesterol atau diabetes, loh!Pakar kesehatan yang berbasis di Mumbai, Dr Roshani Gadge, konsultan ahli diabetes di Pusat Diabetes Gadge, Mumbai, serta Jaee Khamkar, Ahli Diet, Rumah Sakit Fortis, menjelaskan beragam manfaat pare.
Dilansir dari Hindustan Times, berikut manfaat pare untuk kesehatan:1. Tinggi nutrisiPare adalah sumber yang kaya akan vitamin dan mineral.Ini mengandung zat besi, magnesium, kalium, dan vitamin seperti A dan C.Pare juga mengandung dua kali kalsium bayam dan beta-karoten brokoli.Berbagai senyawa antioksidan dan antiinflamasi hadir dalam pare.
Bonusnya, pare akan membantu menurunkan kadar kolesterol jahat, sehingga mengurangi risiko penyakit jantung dan stroke.Selain itu, bisa memperkuat sistem kekebalan tubuh, meningkatkan kesehatan pernapasan, meningkatkan kesehatan kulit, dan mengandung sifat anti penuaan.2. Bagus untuk penderita diabetesPare mengandung polipeptida, senyawa mirip insulin (charantin), yang memiliki sifat antidiabetes.Komponen-komponen ini secara aktif membantu dalam mengurangi kadar gula darah.
Ini juga membantu mencegah lonjakan dan penurunan kadar insulin tidak terduga dengan mengatur metabolisme dan penggunaan gula yang dikonsumsi tubuh.Pare bertindak sebagai agen hipoglikemik, yang mana sumber kaya serat larut dan rendah indeks glikemik untuk menurunkan kadar gula darah.3. Melancarkan pencernaanPare adalah sumber serat makanan yang sangat baik.Konsumsi pare secara teratur dapat membantu meredakan sembelit dan gangguan pencernaan.
Otomatis bisa juga mendukung bakteri usus yang sehat.
Sebagian artikel ini telah tayang di nakita.grid.id dengan judul Tanpa Obat, Kolestrol Tinggi Bisa Langsung Teratasi Hanya dengan Kulit Ayam, Asalkan Dikonsumsi dengan Cara Seperti Ini