Merkuri memang tidak akan menyebabkan kerusakan fungsi organ pada orang dewasa, meskipun dapat menyebabkan efek neurologis sementara.
Namun, pada janin dan anak-anak bisa membahayakan kesehatan.
"Ada laporan masalah neurologis dari tempat di mana orang makan ikan setiap hari, seperti pusing atau masalah berkonsentrasi," kata Rimm.
"Mereka kemungkinan makan sushi atau tuna dua kali sehari.”
Jadi, Baikkah Makan Ikan Setiap Hari?
Adapun pertanyaan apakah makan ikan setiap hari lebih sehat dari dua kali seminggu, ilmuwan masih menyelidiki itu, kata Rimm.
"Sebagian besar ilmuwan tidak melihat konsumsi sehari-hari," jelasnya.
"Tapi banyak penelitian yang telah menunjukkan bahwa mereka yang makan ikan beberapa kali seminggu berisiko lebih rendah mengalami serangan jantung fatal ketimbang mereka yang tidak makan ikan."
Para ilmuwan menyebutkan manfaat jantung sehat berkat asam lemak omega-3.
Nutrisi ini juga telah terbukti meningkatkan kognisi pada orang dewasa dan membantu dalam perkembangan otak bayi.
Artikel berlanjut setelah video di bawah ini.