Bukan dari Bahan, Ini Ternyata Penyebab Kue Kering Mudah Hancur saat Diambil dari Toples, Catat!

By Ulfa, Selasa, 30 November 2021 | 15:10 WIB
Penyebab kue kering mudah hancur (Sajian Sedap)

Penyebab Kue Rapuh saat Diambil dari Toples

Chef Dian Wanandi diketahui merupakan seorang Pastry Chef and Chocolatier di Jakarta International Pastry Academy (JIPA).

Terjun ke dunia perkuehan dari tahun 2009, Chef Dian pun menjawab pertanyaan mengenai penyebab kue rapuh.

Hal ini diungkapkan saat diwawancarai secara ekslusif oleh tim SajianSedap di kawasan Sunter Agung, Jakarta Utara.

Chef Dian Wanandi sebagai Pastry Chef and Chocolatier di Jakarta International Pastry Academy (JIPA)

1. Karena pengocokan adonan

Bukan dari bahan, menurut Chef Dian penyebab kue kering mudah hancur karena saat pengocokan adonan.

Baca Juga: CATAT! Ini 3 Hal yang Harus Diperhatikan Pemula saat Akan Membuat Kue

"Nah kalau suka rapuh itu karena pengocokan. Jadi kalau kue kering atau cookies ini sebenarnya menarik.

Menariknya adalah karena beda perlakuan hasilnya pun beda gitu," ujarnya saat diwawancarai secara ekslusif oleh tim SajianSedap, Jumat (19/11/21).

Menurut Chef Dian lama dan sebentarnya pengocokan pada adonan kue dapat mempengaruhi hasil dari kue kering itu sendiri.