SajianSedap.com - Nasi memang harus wajib ada di meja makan.
Sebab hampir setiap hari orang Indonesia makan nasi.
Maka itu, setiap hari para ibu di rumah wajib memasak nasi.
Nah, saat masak nasi biasanya kita akan menggunakan air saja.
Namun, kini Anda bisa coba tambahkan satu bahan ini.
Karena dengan menambahkan satu bahan ini bisa bikin nasi jadi pulen dan super legit.
Tambahkan Satu Bahan Ini Biar Nasi Jadi Pulen dan Super Legit
Mayones adalah salah satu bumbu dapur yang banyak dipakai sehari-hari.
Biasanya, mayones menjadi bahan pelengkap salad atau sekedar cocolan.
Namun kini Anda bisa menambahkannya ketika memasak nasi lho untuk hasil yang lebih pulen bak nasi jepang.
Tips ini dibagikan oleh Chef Edwin lewat akun Instagram pribadinya.
Caranya pun mudah banget!
Tinggal tambahkan sedikit mayones ke dalam air saat kita masak beras. Setelahnya tinggal tutup rice cooker dan masak nasi seperti biasa.
Begitu nasi matang, buka rice cooker dan aduk nasi sampai rata. Nasi pun langsung jadi super pulen.
Menurut Chef Edwin Lau, mayones ini juga bisa digantikan dengan butter atau gee.
Namun sayang, penambahan mayones ini akan sedikit mempengaruhi aroma pada nasi.
Selain mayones, Chef Edwin Lau juga membeberkan bahan lain yang membuat nasi jadi pulen.
"Penambahan salah satu bahan-bahan tersebut mampu membuat nasi biasa jadi super pulen, legit, dan extra moist! Namun setiap bahan punya karakteristiknya masing-masing. Misalnya:
1. Penambahan 10-20% beras ketan akan menghasilkan tekstur nasi yg sangat legit & lengket, namun cepat mengering & mengeras saat mendingin.
2. Penambahan air jeruk nipis / lemon akan membuat tekstur nasi lebih empuk & mengkilat karena asam membuat pemisahan antara beras saat dimasak.
Baca Juga: Resep Lode Taoco Kembang Kol Ini Aroma Dan Rasanya Sama-Sama Enak Banget
3. Penambahan minyak sayur / lemak hewan akan membuatnya lebih kenyal & berbulir dan bisa mempengaruhi rasa & aroma.
4. Penambahan agar-agar / gelatine bisa membuat tekstur nasi lebih pulen & lengket namun karena seratnya yg cukup tinggi, bisa membuat BAB terlalu lancar atau sembelit jika dikonsumsi berlebihan.
6. Penambahan tepung maizena / tepung kentang juga bisa menghasilkan tekstur yg lebih lengket, namun cenderung berkerak saat mendingin."
Sebagai tambahan informasi, mayones sendiri juga berguna untuk perawatan kecantikan lho.
Melansir dari Tribun Lifestyle, mayones dapat digunakan untuk memperbaiki kuku yang rapuh dan mudah patah.
Caranya, tinggal celupkan jari ke mayones dan tunggu sekitar 5 menit, lalu bilas substansi.
Artikel berlanjut setelah video di bawah ini.
Selain itu bisa juga digunakan untuk pelembab kulit.
Caranya dengan mencampurkan beberapa sendorok mayones dengan sedikit minyak zaitun.
Aduk kedua bahan itu dan oleskan di kulit yang kering.
Biarkan selama sekitar 10 menit, lalu bersihkan dengan kain basah.
Atasi Nasi yang Lembek dan Kebanyakan Air
Nasi yang lembek dan kebanyakan air terjadi karena kita salah menghitung atau memperkirakan takaran air saat memasak beras.
Walaupun nasi masih bisa dimakan, tetapi sebagian orang tidak menyukai tekstur tersebut dan nasi lembek itu lebih mudah basi serta bau.
Nah, melansir NOVA, kami telah merangkum 4 tips memasak cepat untuk mengatasi nasi lembek dan kebanyakan air. Yuk, simak!
1. Masak dalam oven
Daripada membuangnya, nasi lembek atau nasi yang kebanyakan air dapat dimasak kembali di dalam oven agar lebih kering.
Salah satu cara yang Anda lakukan ialah dengan memanggangnya selama beberapa menit, tergantung dari kelembekan nasinya.
Setelah mendapatkan tekstur yang sesuai, aduk nasi tersebut lalu anginkan-anginkan sebentar agar tidak cepat basi dan bau.
2. Tiriskan air
Apakah Anda pernah menemukan kondisi di mana nasi sudah matang tapi masih berair?
Jika Anda berada di kondisi tersebut, maka Anda tidak perlu panik apalagi membuangnya. Bisa begitu karena nasi tersebut masih dapat diperbaiki.
Nah, tips memasak cepat untuk memperbaikinya ialah tiriskan air di dalam nasi yang masih dimasak. Selanjutnya, masak kembali dengan api kecil dan ditutup.
Cara ini dapat membantu uap air menguap, sehingga nasi menjadi lebih pulen. Setelah matang, segera angkat nasi dari api lalu pindahkan ke dalam mangkuk.
Kemudian, aduk-aduk nasi menggunakan sendok untuk mengurangi kelembapan dan uap airnya.
3. Simpan di kulkas
Ada satu cara mengatasi nasi lembek atau kebanyakan air yang mudah dilakukan, yakni dengan meletakkan nasi tersebut di kulkas.
Suhu dingin pada kulkas dapat membantu mengurangi kadar dalam nasi. Dengan demikian, nasi menjadi lebih pera dan tidak terlalu lembek.
Akan tetapi, nasi tersebut tak bisa serta merta diletakkan begitu saja. Kita perlu menaruhnya dalam wadah kedap udara lalu ratakan.
Selanjutnya, simpan di dalam kulkas selama 20-30 menit. Sebelum disajikan, nasi dapat dipanaskan kembali di microwave agar lebih hangat.
4. Kukus
Terdapat satu metode tradisional yang dapat membantu mengatasi nasi kelembakan. Metode tersebut ialah teknik aron.
Teknik ini biasa digunakan untuk memasak nasi tumpeng. Namun demikian dapat pula dimanfaatkan untuk mengurangi kadar air pada nasi lembek.
Jadi, itulah beberapa tips memasak cepat untuk mengatasi nasi lembek atau kebanyakan air yang bisa Anda lakukan. Yuk, coba!
Artikel ini telah tayang di Gridpop.id dengan judul, Tak Banyak Diketahui Orang, Ternyata Cukup Tambahkan 1 Sendok Mayones Saat Masak Nasi Bisa Bikin Hasilnya Pulen dan Legit, Praktikan Sendiri Kalau Nggak Percaya!