SajianSedap.com - Orang Indonesia punya banyak kebiasaan yang sebenarnya berbahaya kalau terus dilakukan.
Salah satunya adalah menyimpan centong nasi di dalam rice cooker.
Ya, supaya centong bersih, dimasukanlah centongnya ke dalam rice cooker yang terus terusan menyala.
Tujuannya juga supaya nasi yang menempel di centong tidak jadi kering.
Padahal, cara itu salah besar, lo.
Ada bahaya yang mengintai seisi rumah.
Jangan Simpan Sendok Nasi dalam Rice Cooker
Anda yang suka menyimpan centong nasi di dalam rice cooker harus berubah dari sekarang.
Soalnya, centong nasi bisa berubah jadi berbahaya kalau terus disimpan di rice cooker.
Penyebabnya karena tak semua centong nasi terbuat dari bahan tahan panas.
Panas hanya saat mengambil sendok mungkin masih aman.