Tiap Hari Nuang Minyak Baru, Padahal Minyak Bekas Bisa Jadi Jernih Lagi Pakai Ampas Kopi, Jadi Irit Uang Belanja!

By Gusthia Sasky T, Rabu, 9 Februari 2022 | 18:10 WIB
jernihkan minyak goreng bekas dengan ampas kopi (kompas)

Berawal dari melihat banyaknya ampas kopi yang dibuang begitu saja hngga membuat saluran air mampet, keduanya kemudian memiliki inisiatif.

Dinda menyampaikan idenya kepada Citra dan mereka sepakat berkonsultasi dengan salah satu guru di sekolahnya.

Kebetulan, lomba karya ilmiah remaja tingkat nasional untuk SMP/MTs yang digelar Himpunan Mahasiswa Jurusan IPA Universitas Negeri Surabaya akan diselenggarakan.

"Setelah kami lakukan eksperimen uji coba dengan dibantu Pak Faiq sebagai guru pembimbing, Alhamdulillah kami bisa membuktikan ampas serbuk kopi ini memang bisa untuk menjernihkan."

Artikel berlanjut setelah video di bawah ini.

Baca Juga: Tak Perlu Tuang Minyak Baru Terus, Bau Tak Sedap pada Minyak Goreng Bekas Bisa Hilang Cuma Cemplungkan Bumbu Dapur Ini, Irit Uang Belanja deh!

Kepala MTs NU Trate Gresik Nduk Muslikhah menilai, inovasi siswanya ini bisa membantu pedagang kecil seperti penjual gorengan.

"Karena kalau saya lihat itu kan mereka banyak menggoreng pakai jelantah hitam-hitam begitu. Saya yakin dengan ini, minyak goreng atau jelantah yang digunakan akan lebih jernih," kata Nduk.

Inovasi yang dibuat anak didik Nduk butuh penelitian lebih lanjut agar menjadi sempurna.

Namun, Nduk mengapresiasi kreativitas siswanya yang bisa menemukan sesuatu yang bermanfaat bagi masyarakat.

"Bisa jadi masukan buat para pemilik warung kopi juga, dalam memanfaatkan ampas serbuk kopi yang kerap dibuang begitu saja. Untuk membantu penjual gorengan supaya minyaknya lebih jernih," kata Nduk.