SajianSedap.com - Siapa yang suka dengan air es?
Nampaknya hampir semua orang suka ya.
Sebab minum air es sangatlah menyegarkan.
Nah, selain untuk minum, air es juga bisa Anda manfaatkan untuk hal lain loh.
Ya, Anda bisa coba rendam kaki ke air es selama 15 detik sebelum tidur nanti.
Mungkin Anda akan keheranan membacanya.
Namun, gak ada salahnya untuk mencobanya terlebih dahulu.
Karena tubuh akan rasakan perubahan menakjubkan ini loh.
Penasarankan? Yuk simak artikel berikut ini!
Manfaat Rendam Kaki Ke Air Es
Menurut seorang dokter Rusia yang populer, Dr. Sergei Bubnovkiy, sistem kekebalan tubuh akan meningkat secara signifikan jika Anda merendam kaki dalam air dingin atau air es selama 10-15 detik setiap hari.
Sergei juga mengklaim bahwa metode ini juga akan mencegah flu.
Anda hanya perlu mengisi baskom dengan air dingin dan menambahkan sejumlah es ke dalamnya, tapi semakin banyak Anda menambahkan es akan semakin baik.
Kemudian, letakkan kaki di air dan diamkan selama 10-15 detik. Ulangi setiap malam sebelum tidur.
Jika sistem kekebalan tubuh Anda terlalu lemah, ulangi setiap 4 jam.
Sebuah studi baru-baru ini yang dilakukan di University of Virginia menemukan bahwa air es sebenarnya merangsang produksi norepinephrine, yang merupakan hormon penting untuk memperkuat sistem kekebalan tubuh.
Tak hanya dapat memulihkan kan meningkatkan sistem kekebalan tubuh, air es juga memiliki banyak manfaat kesehatan lainnya.
Air es dapat memberi manfaat kesehatan lain, di antaranya:
Meredakan Sakit Otot
Merendam kaki di air dingin atau air es mengurangi rasa sakit pada otot.
Melawan Depresi
Reseptor dingin mempengaruhi kulit, sehingga air es akan mengobati gejala depresi dan memperbaiki mood.
Kulit lebih sehat
Terapi air es ini memberi energi pada kulit, mencegah pembekuan, dan mengencangkan pori-pori dan kutikula.
Artikel berlanjut setelah video di bawah ini.
Pembersih rambut
Air dingin menutup folikel dan membuat rambut berkilau dan halus.
Taruh Irisan Bawang Putih Di Telapak Kaki
Meletakkan bawang putih di kaki sebelum tidur memberikan manfaat baik untuk kesehatan tubuh secara menyeluruh.
Belum banyak yang tahu jika meletakkan bawang putih di kaki dapat membantu mengatasi demam, pilek, dan juga flu.
Meskipun belum ada bukti ilmiah, banyak orang yang percaya bahwa efek murni dari bawang dapat menyembuhkan berbagai penyakit.
Dilansir M&P Engineering, bawang putih merupakan pembersih udara dan ketika bersentuhan dengan kulit maka bawang akan membunuh kuman dan bakteri.
Bawang putih saat bersentuhan dengan kulit, akan memasuki aliran darah dan membantu memurnikan darah.
Sudah sejak lama bawang putih dijadikan bahan alami untuk pengobatan tradisional.
Baca Juga: Bukan Dipakai Buat Rambut, Tetangga Malah Tanam Lidah Buaya Buat Jadi Obat Diabetes, Kok Bisa?
Dengan meletakkan bawang putih di kaki, dapat membantu mencegah infeksi, dimana bawang akan membantu meningkatkan sistem kekebalan tubuh.
Bawang memiliki anti bakteri dan anti virus yang kuat sehingga sangat efektif untuk menjaga kesehatan.
Asam fosfat dalam bawang berfungsi sebagai magnet bagi zat beracun sehingga membantu memurnikan darah.
Bawang putih juga kaya vitamin E dan C, yang dapat menjaga pertahanan tubuh.
Anda mungkin bertanya-tanya mengapa harus kaki yang ditempelkan bawang putih?
Hal itu dilakukan karena ada sejumlah besar ujung saraf di telapak kaki, yang terhubung dengan organ vital.
Menurut pengobatan tradisional, titik ini disebut meridian yang dapat merangsang akses ke seluruh tubuh.
Karena itu, dengan menempelkan bawang putih di telapak kaki sebelum tidur dapat mentransfer semua khasiat bawang yang bermanfaat ke seluruh tubuh.
Irisan bawang yang ditempelkan di telapak kaki akan mengeluarkan racun, bakteri, serta penyakit lainnya.
Bahkan cara ini juga membantu mengurangi bau kaki.
Untuk mencobanya di rumah, coba iris beberapa siung bawang putih.
Anda bisa langsung menempelkannya pada telapak kaki sebelum tidur.
Atau agar lebih mudah, masukkan potongan bawang putih ke dalam plastik dan masukkan kaki ke dalamnya selama beberapa menit.
Artikel ini telah tayang di Intisari Online dengan judul, Cukup Rendam Kaki dalam Air Es Selama 15 Detik Setiap Malam, Rasakan Manfaat Tak Terduga Ini