Jangan Terus Gonta-ganti Obat, Mending Coba Atasi Asam Lambung yang Kambuh dengan Jahe, Pil yang Sering Diinum ini Jadi Gak Berguna Lagi

By Ulfa, Jumat, 25 Maret 2022 | 08:10 WIB
Ilustrasi Makanan untuk Obat Asam Lambung dari jahe (Freepik.com)

SajianSedap.com - Jahe merupakan bahan dapur yang selalu disediakan di setiap rumah.

Karena banyak masakan yang menggunakan jahe sebagai bahan utamanya.

Tak hanya itu, jahe juga sudah dikenal beribu-ribu tahun lalu sebagai obat herbal yang baik untuk tubuh.

Banyak manfaat jahe yang bisa digunakan untuk mengatasi berbagai penyakit, salah satunya adalah asam lambung.

Ya, ternyata ada solusi cara atasi asam lambung dengan jahe, loh!

Diketahui penyakit asam lambung dikenal sebagai gastroesophageal reflux disease (GERD).

Menurut laman my.clevelandclinic.org via GridHealth, ketika GERD terjadi kita bisa mengalami gejala nyeri perut dan rasa panas seperti terbakar di dada (heartburn).

Kondisi ini juga bisa disertai sensasi perut kembung, begah, mual, susah menelan, dan sisa makanan rasanya masih tersangkut di tenggorokan.

Maka dari itu, kita wajib cepat mengobati asam lambung secara alami dengan jahe ini.

Baca Juga: Bisa Jadi Gantikan Pil Dokter, Penyakit Musuh Sejuta Umat ini Bisa Diatasi Cuma dengan Campuran Jahe dan Bawang Putih! Buatnya Cuma 5 Menit!

Bagaimana caranya?

Yuk simak ulasan lengkapnya berikut ini.

Manfaat Jahe untuk Asam Lambung

Asal tahu saja, asam lambung naik yang sering kambuh bisa jadi sudah dalam taraf kronis.

Apalagi jika GERD kumat lebih dari dua kali setiap minggu.

Cara mengobati asam lambung dengan bahan alami.

Karenanya, sebelum penyakit ini berkembang menjadi kronis dan lebih sulit ditangani, penting bagi penderitanya untuk mengatasi penyakit asam lambung naik dan mencegah kekambuhannya.

Salah satu yang bisa kita coba adalah dengan mengonsumsi jahe.

Melansir dari healthline (17/4/2020), jahe salah satu jenis rempah-rempah yang efektif meredakan asam lambung.

 Baca Juga: Semua Orang Bisa Sehat, Rahasianya Cuma Rebus Serai, Kunyit dan Jahe Selama 20 Menit Lalu Minum Airnya, Perubahan ini Langsung Terasa Kurang dari 24 Jam!

Jahe mengandung fenolik yang bisa meredakan iritasi gastrointestinal dan mengurangi kontraksi lambung.

Artinya, jahe bisa mengurangi asam yang mengalir dari perut kembali ke kerongkongan.

Hasil penelitian tahun 2011 menunjukkan konsumsi suplemen jahe telah mengurangi penanda peradangan dalam satu bulan.

Jahe juga bisa mengurangi mual, mencegah nyeri otot, dan meredakan pembengkakan.

Hingga saat ini belum ada penelitian yang menunjukkan apakah jahe cocok untuk mengobati asam lambung.

Penelitian tentang jahe terbatas pada kemampuannya untuk mengurangi rasa mual.

Cara konsumsi jahe untuk meredakan asam lambung

Untuk mengobati asam lambung dengan jahe, kita cukup sediakan beberapa buah jahe segar.

Artikel berlanjut setelah video berikut.

Baca Juga: Dikasih Tahu Mertua, Segera Ambil Kalau Ketemu Jahe dengan Ciri Ini di Pasar, Gak Perlu Dipikir Lagi Karena Manfaatnya Luar Biasa

Lalu kupas dan dipotong kecil-kecil atau diparut untuk dicampurkan ke dalam makanan.

Opsi lainnya, kita bisa mengonsumsi jahe secara langsung atau menyeduhnya sebagai teh jahe.

Perlu diketahui, kita sebaiknya mengonsumsi jahe dalam jumlah sedang, sekitar empat gram per hari dan dilakukan setelah makan.

Sebab, konsumsi jahe berlebihan bisa memperburuk gejala asam lambung dan memicu masalah kesehatan lainnya.(*)

Artikel ini telah tayang di nakita.grid.id dengan judul Cara Mengonsumsi Jahe Untuk Mengobati Asam Lambung Secara Alami

Baca Juga: Buang Jauh-jauh Obat Warung, Kalau Kepala Mingrain Coba Rebus Jahe dengan Tanaman Ini Lalu Minum Airnya, Sekali Teguk Bakal Reda