Kisah P yang Meninggal Karena Kanker Lidah, Sang Istri Ngaku Nyesel Tak Larang Suami Konsumsi Makanan yang Jadi Penyebabnya Ini

By Virny Apriliyanty, Jumat, 25 Maret 2022 | 12:10 WIB
Andrie K Farid (Tribunnews.com)

SajianSedap.com - Masih ingatkah Anda dengan kisah Alm. Andrie K Farid yang sempat viral pada tahun 2017 lalu ?

Andrie diketahui meninggal dunia karena kanker lidah.

Meski jarang terjadi, tapi kanker lidah juga cepat banget membunuh seperti kanker lainnya.Bahkan, Andrie meninggal dalam kurun waktu 1 tahun saja usai divonis menderita kanker mematikan ini.

Kisah Andrie ini pun viral setelah sang istri, Rezy Selvia Dewi menceritakan perjuangannya di facebook.

Rezy mengaku menyesal karena tak melarang suami konsumsi makanan yang jadi penyebab kanker lidah ini.

Andrie K Farid Meninggal Karena Kanker LidahMelalui akun Facebook Rezy Selvia Dewi, menceritakan kisah memilukan tentang suaminya yang terkena kanker lidah, Andrie K Farid.Rezy Selvia Dewi menceritakan tentang kronologis suaminya menderita kanker hingga meninggal.

Baca Juga: Enjoying F&B in a Serene Park: Urban Farm at PIK 2 Returns With More Foods, More Fun Activities

Perempuan satu anak ini juga mengaku menyesal saat tak pernah melarang suaminya merokok, begadang, dan makan.Menurutnya, ketiga hal ini menjadi penyebab penyakit membahayakan yang dideritanya.Kanker lidah yang dialami Andrie K Farid ini hanya butuh waktu 1 tahun untuk untuk merenggut nyawanya.Cerita Rezy Selvia Dewi ini bisa menjadi pelajaran penting.Kamu perlu tahu penyebab utama yang membuat kanker lidah mudah terjadi.Melansir alodokter.com, berikut empat penyebab kanker lidah:1. Rokok TembakauRokok tembakau menjadi penyebab kanker lidah sekitar 80 persen.Bentuk rokok tembakau ini beragam.

Baca Juga: Mudanya Suka Makan Kedelai Rebus, Kakek Ini Tak Pernah Rasakan Penyakit Mematikan Ini, yang Gak Nyoba Bakal Rugi

Nggak hanya perokok aktif yang bisa terkena.Bagi perokok pasif juga beresiko terkena kanker lidah.2. AlkoholAlkohol juga penyebab utama dari kanker lidah.Apalagi kalau minum sambil merokok, makin mudah deh terkenal alkohol.3. HPVPenyebab kanker lidah dari Human papillomavirus atau HPV ini sebenarnya jarang terjadi.Namun, HPV ini bisa menyebabkan pertumbuhan jaringan abnormal di dalam mulut.Penularan HPV ini sangat mudah yaitu dengan bersentuhan langsung dengan kulit penderita.

Baca Juga: Pantas Mertua Gak Pernah Sakit, Ternyata Sering Minum Teh Pahit Dicampur Bahan Ini, Nyesel Kalau Gak Nyoba

Hubungan seksual juga bisa memudahkan penyebaran virus HPV.4. Mulut yang Nggak HigienisMulut kurang higienis juga bisa menyebabkan kanker lidah.Kurangnya kebersihan dalam mulut membuat mudah sariawan.Luka sariawan inilah yang yang bisa memicu kanker.Apalagi nggak sembuh-sembuh.Menurut Departemen Kesehatan Indonesia, kurangnya kebersihan mulut beresiko 2,3 kali lebih tinggi untuk menderita kanker bagian mulut.

Makanan Panas Sebabkan Kanker Lidah

Penyebab kanker lidah sebenarnya sangat beragam, tapi satu yang pasti adalah dari makanan yang kita konsumsi.

Baca Juga: Pengidap Masalah Jantung Akhirnya Bisa Sujud Syukur, Cuma Makan Kacang Panjang Tiap Hari, Bisa Bebas Biaya Dokter Seumur Hidup

Penelitian membuktikan kalau konsumsi tembakau dan alkohol jadi salah satu penyebabnya.

Selain itu, penelitian dari The International Agency for Research on Cancer (IARC), mengklasifikasikan minuman atau makanan panas bersifat karsinogen atau bisa menyebabkan kanker.

Jadi, ada hubungannya antara kanker saluran cerna bagian atas dengan kebiasaan minum dan makanan yang sangat panas.

Pendapat ini sebenarnya masih diperdebatkan juga diluar sana.

Tapi, Badan Kesehatan Dunia WHO memilih jalan aman dengan menganjurkan kita untuk menjauhi kebiasaan makan atau minum yang sangat panas.

Lalu, bagaimana cara mengukur apakah makanan atau minuman keadaan sangat panas dan berbahaya?

Artikel berlanjut setelah video di bawah ini.

Baca Juga: Dibisikin Mertua Resep Sehat Wal Afiat, Ternyata Waktu Mudanya Rutin Ngemil Kacang Polong, Penyakit Mengerikan Ini Nggak Jadi Mampir Ke Tubuh

Menurut penelitian yang sama, makanan dengan suhu di atas 70 derajat Celcius masuk dalam kategori karsinogen.

Bayangkan saja dengan titik didih makanan berada pada suhu 100 derajat Celcius.

Karena itu, kala hendak menikmati teh, kopi, bakso, soto atau sup, sebaiknya tunggu sampai suhunya hangat lebih dulu baru dilahap.

Dalam hal ini, “hangat” adalah suhu di bawah 50 derajat Celcius.

Mau lebih konkritnya lagi?

Air mendidih yang dituang ke dalam gelas kira-kira membutuhkan waktu lebih dari lima menit untuk mencapai suhu ini.

Lalu pertanyaan selanjutnya, makanan tentu kurang enak kalau cuma hangat-hangat kuku dan tidak panas sekali.

Jawabannya kembali pada kebiasaan.

Mungkin awalnya terasa kurang nikmat karena lidah terbiasa dengan segala hal yang panas.

Baca Juga: Baru Tahu Sekarang, Kalau Kencing Rasakan Hal Ini , Ternyata Pertanda Kanker Serviks, Bisa Jadi Malapetaka!

Tapi percayalah, kalau sudah terbiasa, makanan yang hangat-hangat kuku pun akan terasa cukup hangat untuk lidah.

Yuk, hindari kebiasaan makan yang sangat panas untuk menghindari kanker lidah. biasakan mengonsumsi makanan dalam keadaan hangat dan bukannya panas.

Sebarkan juga pada orang terkasih supaya pencegahan kanker bisa kita mulai dari dapur rumah sendiri.