Rugi Kalau Baru Tahu! Lemak di Bagian Tubuh Ini Dapat Memicu Penyakit Jantung dan Hipertensi, Begini Cara Menguranginya

By Marcel Mariana, Minggu, 17 April 2022 | 13:10 WIB
Lemak bagian tubuh ini bisa sebabkan stroke dan hipertensi (Gridhealth)

"Banyak orang berpikir lemak di perut jelas tidak boleh terlalu banyak karena akan mengurangi harapan hidup dengan risiko jantung dan hipertensi yang menjadi tinggi.

Yang menjadi perhatian kebanyakan perut besar seperti buah apel dibandingkan bentuk pir yang besar di bokong. Padahal, bokong besar karena lemak di bokong punya risiko yang sama," kata dokter ahli kesehatan olahraga, dr. Michael Triangto SpOK dikutip dari Kompas.com (10/01/2014).

Dengan banyaknya orang yang berpikir lemak di perut lebih menakutkan, lanjut dokter Michael,ternyata orang jadi sedikit yang memperhatikan lemak di bokong. Apalagi, kebanyakan penelitian mengarah ke lemak di dalam perut.

"Memang dibandingkan bokong, lemak di perut lebih berisiko. Namun bukan berarti si bentuk pir bisa senang-senang saja. Dia juga punya risiko berbahaya meski lebih rendah," ujarnya.

Menurut dokter Michael untuk mengatasi lemak di bokong bisa melakukan latihan rutin seperti kardio. Dan wanita yang ingin bokong indah juga perhatikan lemak di bokong.

Baca Juga: Bisa Haus Kalau Olahraga Saat Puasa, Mending Minum Ramuan Kayu Manis Saja Sebelum Tidur Nanti Biar Lemak Di Perut Terhempas, Catat Cara Buatnya!

"Jadi harus dibakar juga lemaknya dengan kombinasi pembentukan otot. Lemak bisa dikurangi dengan jogging atau bersepeda," ujarnya.

Menurut Harvard Medical School, lemak di bawah pinggang, termasuk bokong, adalah lemak subkutan, yang lebih sulit tetapi bukan tidak mungkin, untuk dihilangkan.

Namun, dengan tekad dan kesabaran, kebanyakan orang dapat membuat langkah besar untuk memangkas lemak di bokong.

Lalu, bagaimana langkah yang harus diambil untuk menghilangkan lemak di bokong?

Hilangkan Lemak di Bokong

1. Perhatikan makanan yang dikonsumsi