Sajiansedap.com - Selama bulan puasa anda tetap harus menjaga kesehatan tubuh.
Hal ini agar terhindar dari penyakit berbahaya.
Apalagi jika kita punya aktivitas banyak di luar rentan terkena penyakit.
Ketika sudah lelah beraktivitas pasti tubuh sangat butuh istirahat.
Anda mungkin akan merasa cepat letih dan badan terasa pegal.
Jika terus dibiarkan, lama kelamaan tentu dapat mengganggu kesehatan tubuh.
Ada solusi kok untuk masalah ini.
Rendam kaki saja dengan air hangat dan rasakan sendiri hasilnya.
Berikut ini ulasan lengkapnya untuk anda.
Baca Juga: Kaum Menteng, Lesser-Known Traditional Foods From Rural Indonesia Get Spotlight They Deserve
Rendam Kaki Dengan Air Hangat
Merendam kaki memberikan banyak manfaat baik bagi kesehatan jika dilakukan secara rutin.
Dilansir Health Shots, anda bisa merendam kaki sebelum tidur, yang diyakini bisa memberikan manfaat seperti ini.
Membantu menyalurkan energi
Saat selesai beraktivitas yang melelahkan otot kaki yang kaku dapat menghambat aliran darah.
Tetapi ketika direndam menggunakan air hangat, otot akan rileks dan meningkatkan aliran darah.
Sehingga membantu mempertahankan energi dalam tubuh.
Rendam kaki menggunakan air hangat juga meningkatkan pernapasan dan detak jantung, sehingga meningkatkan kualitas tidur.
Sedangkan kualitas tidur yang terjaga, akan mencegah tubuh dari penyakit berbahaya.
Meredakan kegelisahan
Meski berpuasa, tentu saja aktivitas harian tetap berjalan.
Terlebih jika anda sering memakai sepatu hak tinggi sepanjang hari, yang memerlukan rendam kaki sebelum tidur untuk menghilangkan perasaan resah dan membuat anda merasa tenang dan nyaman.
Mengatur suhu tubuh
Saat ini cuaca kerap kali berubah-ubah.
Terkadang saat pagi hari cuaca terasa begitu sangat terik.
Tetapi menjelang sore hujan bisa saja mengguyur dengan sangat derasnya.
Sebaiknya, sebelum tidur selalu usahakan merendam kaki dengan air hangat.
Merendam kaki dengan air hangat membuat tubuh lebih mudah mengatur suhu.
Saat merendam kaki, anda bisa menambahkan satu sendok garam ke dalamnya.
Artikel berlanjut setelah video di bawah ini :
Garam berfungsi untuk membuat lapisan kulit kaki terasa lebih lembut.
Tak hanya itu, ini juga membantu menghilangkan rasa pegal setelah lelah beraktivitas.
Kaki Mulus dengan Perawatan Baking Soda
Seperti diketahui beberapa masalah kulit kaki seperti kulit kasar memang tak bisa terelakkan.
Dilansir dari Bright Side nyatanya dengan racikan baking soda, Anda bisa mendapatkan kulit kaki yang lembut.
Untuk menggunakannya, Anda perlu menyediakan beberapa bahan utama untuk melakukan perawatan kaki:
- Tiga sendok makan baking soda
- Air secukupnya
Kemudian, baking soda dan air tersebut dicampur hingga membentuk pasta.
Cara merawat kulit dengan memanfaatkan baking soda:
Pertama, Anda bisa mengoleskan pasta baking soda ke permukaan punggung kaki hingga ke sela-sela jari.
Pijat-pijat area kulit secara merata hingga merasakan rileks.
Kedua, apabila kulit kaki terlalu kering, Anda bisa memilih alternatif lain menggunakan batu apung.
Metode memijat dengan medium batu apung akan mengeksfoliasi kulit mati pada kaki.
Ketiga, selain dibuat pasta, Anda dapat menggunakannya untuk merendam kaki.
Takarannya sama, tuangkan tiga sendok baking soda ke dalam air hangat.
Rendam kaki selama kurang lebih 10 menit setelah itu bilas hingga bersih, keringkan dengan handuk, dan oleskan pelembab kulit.
Hanya dengan baking soda, Anda bisa mendapatkan kulit kaki yang mulus dan lembut kembali.
Artikel telah ditayangkan di nakita dengan judul, Sampai Lebaran Gak Akan Sakit-sakitan, Selama Puasa Biasakan Rendam Kaki Pakai Air Hangat Sebelum Tidur, Nyesel Kalau Gak Pernah Coba