Menu Diet Hipertensi Rekomendasi Ahli, Hasilnya Bisa Bikin Lepas Dari Obat Seumur Hidup, Nyesel Kalau Nggak Coba

By Laksmi Pradipta Amaranggana, Jumat, 8 April 2022 | 14:50 WIB
Menu diet hipertensi yang sangat baik untuk menurunkan tekanan darah (Shutterstock)

Hindari keripik buah, manisan buah, buah kalengan, dan buah yang diawetkan.

6. Lemak: minyak goreng atau sayur maksimal dua sampai tiga sendok teh per hari. Hindari margarin dan mentega yang mengandung banyak garam atau natrium.

Selain mempertimbangkan jenis makanan, menu diet hipertensi juga wajib dimasak dengan cara yang sehat.

Hindari makanan yang digoreng karena bisa menyebabkan masalah kesehatan lainnya.

Minyak dapat digunakan untuk menumis.

Atau, pilih teknik memasak yang lebih sehat lainnya seperti dikukus, direbus, dipepes, atau dipanggang.

Artikel berlanjut setelah video berikut.

Baca Juga: Menu Diet Ala Wika Salim yang Bisa Turun Berat Badan Sampai 55 kg Hanya Modal Minuman Ini, Dijamin Anti Menyiksa

Tips Diet Hipertensi

Diet hipertensi fokus utamanya untuk menekan asupan garam dan natrium agar tidak ada air atau garam yang terlalu banyak terikat di jaringan tubuh.

Dengan begitu, tekanan darah bisa terkontrol.

Merangkum sejumlah sumber, berikut beberapa tips diet hipertensi:

- Jika sudah menambahkan garam sebagai bumbu masakan, hindari tambahan penyedap, bumbu siap saji, atau saus saat memasak karena biasanya tinggi garam.

- Agar rasa masakan tetap gurih dan kaya rasa, kurangi garam dan tambahkan bumbu alami seperti bawang merah, bawang putih, jahe, kemiri, kunyit, kencur, laos, salam, sereh, dll.

- Pilih buah dan sayuran segar. Hindari jenis yang beku, kalengan, atau keripik.

- Cermati setiap label makanan, pilih opsi yang paling rendah garam dan natrium.

- Hindari segala jenis makanan olahan, makanan beku, makanan kalengan, dan makanan berpengawet.

Artikel ini pernah tayang di Kompas.com dengan judul Panduan Diet Hipertensi untuk Menurunkan Tekanan Darah Tinggi

Baca Juga: Menu Diet Puasa Ternyata Bisa Bikin Berat Badan Turun 10 Kg Dalam Sebulan, Wajib Dijajal Selama Ramadhan Berlangsung, Yuk Cobain