Bukan Sehat Malah Bikin Malapetaka! STOP Sengaja Cuci Telur Sebelum Disimpan, Satu Rumah Bisa Rugi Kalau Nekat

By Ulfa, Jumat, 8 April 2022 | 10:10 WIB
Ini jadinya kalau kita mencuci telur dulu sebelum disimpan (Shutterstock)

Mencuci Telur Bisa Berikan Efek Buruk

Niat Anda mencuci telur tentu untuk membersikan kuman-kuman yang menempel pada cangkang telur.

Namun, siapa sangka di balik niat baik Anda malah bisa membawa malapetaka.

Mencuci Telur

Ya, mencuci telur ternyata bisa meberikan efek buruk dan bisa membuat telur jadi cepat busuk loh.

Melansir dari Tribunnews.com, mencuci telur secara berlebihan terutama jika Anda sampai menyikat kulitnya itu justru akan berbahaya.

Pasalnya lapisan terluar kulit telur akan terbukan dan pori-porinya pun terbuka.

Baca Juga: Jangan Sampai Menyesal Belakangan! Cuma Pakai Telur Kuning Bisa Bikin Daging Empuk dan Tidak Alot, Shock Lihat Hasilnya

Jika pori-pori telur terbuka maka kadar cairan telur pun akan menguap.

Selain itu terbukanya pori-pori telur, senyawa-senyawa volatil dari luar telur bisa masuk ke dalam cangkang.

Hasilnya, mutu dan rasa telur pun berubah.

Tidak hanya itu, kontaminan lain seperti mikroba juga bisa masuk dari luar telur sehingga tekur justru cepat busuk.