Bukan Sehat Malah Bikin Malapetaka! STOP Sengaja Cuci Telur Sebelum Disimpan, Satu Rumah Bisa Rugi Kalau Nekat

By Ulfa, Jumat, 8 April 2022 | 10:10 WIB
Ini jadinya kalau kita mencuci telur dulu sebelum disimpan (Shutterstock)

Jika telur sudah tercampur dengan mikroba dan Anda tetap mengonsumsinya itu akan berakibat fatal bagi tubuh.

Sebenarnya untuk cara yang lebih baik, Anda tidak perlu mencuci telur apalagi sampai menyikatnya.

Anda hanya perlu membersihkan telur dengan kain basah saja.

Dengan begitu kotoran telur bisa bersih, selain itu tidak membuat pori-pori telur menjadi terbuka.

Artikel berlanjut setelah video berikut.

Baca Juga: Bukan Sehat Malah Dijaga Perawat, Hentikan Masak Telur dengan Cara ini Kalau Tidak Mau Bolak Balik Rumah Sakit

Cara Menyimpan Telur Agar Awet

Kadang saking banyaknya kita memiliki stok telur di rumah, telur tersebut menjadi busuk.

Karena kadang kali Anda menyimpan telur dengan cara yang tidak tepat.

Dilansir dari Wiken.id, telur ayam merupakan salah satu bahan pangan yang cukup lengkap kandungan gizinya.

American Heart Association dan sejumlah lembaga kesehatan lainnya menganjurkan untuk membatasi asupan hanya 4 butir seminggu bagi orang dewasa sehat.