Gak Usah Khawatir, 5 Bahan Alami ini Bisa Bantu Jaga Tekanan Darah Tetap Normal Selama Berpuasa, Jaminan Tidak Bakal Masuk Rumah Sakit

By Marcel Mariana, Selasa, 12 April 2022 | 12:25 WIB
Bahan alami untuk bantu jaga tekanan darah biar tetap stabil (Kompas)

1. Bawang putih

Bawang putih jadi salah satu bahan alami yang efektif menurunkan tekanan darah.

Anti-inflamasi yang terkandung dalam bawang putih mampu membuat otot jantung rileks sehingga tekanan darah turun.

Tidak berhenti sampai di situ, bawang putih juga mengandung berbagai macam nutrisi yang mampu meningkatkan sistem imun tubuh.

Cobalah untuk mengonsumsi bawang putih.

Kita bisa memakannya secara langsung atau mencampurnya pada berbagai macam hidangan yang dikonsumsi.

Baca Juga: Penderita Hipertensi Bisa Gembira, Cukup Minum Jus Sayuran Ini Ampuh untuk Bikin Tekanan Darah Tinggi Anjlok Seketika, 10 Ribu Sudah Dapat 1 Plastik Penuh!

2. Kemangi

Kemangi termasuk salah satu obat herbal tekanan darah tinggi yang bisa dicoba.

Bahan alami itu mengandung zat kimia bernama eugenol yang mampu mencegah pembuluh darah menjadi kencang atau tidak rileks.

Selain menurunkan tekanan darah, kemangi juga bisa memberikan manfaat lain. Misalnya, mengobati flu atau pilek yang sedang dialami.

Kita bisa mencampur kemangi pada teh yang dikonsumsi atau mencampurnya dengan hidangan yang lain.