Resep Udang Tuturuga, Menu Serba Seafood Dengan Sensasi Rasa Nikmat yang Mudah Dibuat

By Dwi, Sabtu, 16 April 2022 | 16:00 WIB
Resep Udang Tuturuga, Menu Sederhana Namun Hadir Dengan Rasa yang Begitu Lezat (Sajian Sedap)

SajianSedap.com - Resep Udang Tuturuga, menu serba seafood nikmat yang tak boleh sampai dilewatkan untuk menu utama makan malam di akhir pekan.

Bagi pecinta seafood, Resep Udang Tuturuga enak ini tidak boleh sampai kelewatan untuk disajikan.

Mari buktikan kenikmatan dari Resep Udang Tuturuga ini dengan cara menghadirkannya sebagai menu makan malam nanti.

Baca Juga: Resep Udang Goreng Bawang Bakal Bikin Makan Malam Jadi Terasa Lebih Istimewa

Waktu: 30 Menit

Sajian: 5 Porsi

Bahan:400 gram udang jerbung, bersihkan, buang kulitnya, sisakan ekornya2 sendok teh air jeruk nipis1/2 sendok teh garam3 batang serai, ambil putihnya, memarkan2 lembar daun pandan, potong 3 cm5 lembar daun jeruk, buang tulang daunnya2 sendok teh garam500 ml santan dari 1 butir kelapa1 ikat kecil daun kemangi, petiki2 sendok makan minyak untuk menumis

Bumbu Halus:4 buah cabai rawit merah3 buah cabai merah keriting8 butir bawang merah4 butir kemiri, sangrai2 cm jahe2 cm kunyit, bakar

Cara Membuat Udang Tuturuga:

1. Lumuri udang dengan air jeruk nipis dan garam. Diamkan 10 menit.

2. Tumis bumbu halus, serai, daun pandan, dan daun jeruk sampai harum.

3. Masukkan udang. Masak sampai berubah warna. Tambahkan garam. Aduk rata.