Rugi Kalau Ragu-Ragu! Coba Rendam Kulit Bawang Putih di Air Panas Selama 10 Menit, Jangan Kaget Bisa Berikan Perubahan Luar Biasa

By Marcel Mariana, Selasa, 10 Mei 2022 | 07:50 WIB
rendam bawang putih di air panas bisa berikan perubahan luar biasa (Tribun Jatim)

Penelitian terbaru menegaskan bahwa kulit luar bawang putih menyediakan sumber yang sangat kaya vitamin A, C dan E serta antioksidan yang melindungi sel-sel kulit dari kerusakan radikal bebas.

Menurut penelitian dari Jepang, kulit bawang putih mengandung enam senyawa oksidan yang terpisah.

Mengupas bawang putih menghilangkan antioksidan fenilpropanoid yang melindungi jantung dan membantu melawan proses penuaan.

Selain itu, kulit bawang putih juga ternyata mampu menyembuhkan kelosterol dan bisa digunakan dalam program diet.

Seperti siung bawang putih, kulitnya juga sangat bermanfaat untuk meningkatkan kekebalan dan menurunkan kolesterol.

Sama seperti bawang putih yang bisa digunakan metode diet dengan mengonsumsi air rendaman bawang putih, kulitnya pun bisa direndam untuk mendapatkan manfaat kesehatan.

Rendaman air kulit bawang putih sangat bagus bila dikonsumsi.

Baca Juga: Dengan Resep Otak-Otak Goreng Lapis Kulit Tahu Enak Ini, Ngemil Bersama Keluarga Jadi Lebih Mantap

Untuk mendapatkan khasiat dari kulit bawang putih sebagai metode diet, Anda cukup membuat air rendaman dengan cara mudah ini.

Hal pertama yang harus dilakukan adalah memastikan bahwa Anda memilih kulit bawang putih organik.

Hindari kulit bawang putih konvensional untuk meminimalisir terdampak pestisida.

Kemudian olah kulit bawang putih dengan mencucinya terlebih dahulu.