Pantas Mertua Kekeh Gak Mau Goreng Ikan Kalau Gak Ada Tepung Terigu, Ternyata Efeknya Kalau Ditabur ke Minyak Goreng Bikin Wow Banget

By Virny Apriliyanty, Minggu, 29 Mei 2022 | 10:25 WIB
Cara goreng ikan (Nopadol Uengbunchoo)

SajianSedap.com - Banyak orang takut kalau disuruh menggoreng ikan.

Bukan apa, ikan termasuk bahan yang paling sering meledak kala digoreng.

Kalau sudah meledak, bukan cuma dapur kotor, keselamatan kita pun jadi taruhannya.

Karena itu, ada baiknya kita menyetok tepung terigu kalau mau goreng ikan di rumah.

Cuma ditabur saja ke minyak sebelum goreng ikan.

Hasilnya bisa bikin masak jadi lebih mudah.

Cara Goreng Ikan

Cara menggoreng ikan gampang-gampang susah.

Pasalnya, saat menggoreng minyak akan meletup-letup dan mengenai tangan.

Baca Juga: Kaum Menteng, Lesser-Known Traditional Foods From Rural Indonesia Get Spotlight They Deserve

Kandungan air pada ikan merupakan salah satu penyebab minyak meletup-meletup. Biasanya selain letupan, ikan juga menjadi lengket dan susah dibalik.

Oleh sebab itu, sebagian orang enggan menggoreng ikan. Namun tidak perlu khawatir, karena kini ada cara untuk meminimalisir letupan minyak saat menggoreng. Berikut uraiannya.