Oleh sebab itu perlu berhati-hati karena lemak trans sangat buruk untuk kesehatan tubuh dan bisa meningkatkan tekanan darah tinggi dan memicu jantung.
Efek Mengerikan Minum Susu Saat Perut Kosong
Sebagian orang memilih minum susu di pagi saat perut mereka kosong.
Namun, apakah benar minum susu di pagi hari memberikan dampak yang baik untuk tubuh?
Melansir dari Food.ndtv.com, sebagian orang sebaiknya menghindari minum susu saat perut kosong di pagi hari.
"Secara tradisional, kebanyakan dari kita terbiasa memulai hari dengan segelas susu. Mereka yang tidak toleran laktosa dapat minum segelas susu di pagi hari untuk memastikan pasokan nutrisi penting tepat.
Saya tidak melihat ada masalah dalam mengonsumsi susu saat perut kosong kecuali jika Anda menderita pencernaan yang buruk, masalah lambung, atau intoleran laktosa," kata Dr. Rupali Datta, Konsultan Nutrisionis.
Menurut Ahli Nutrisi Makrobiotik dan Praktisi Kesehatan, Shilpa Arora ND, lebih baik Anda memulai hari dengan konsumsi makanan atau minuman yang ringan.
"Menurut saya, jika perut Anda kosong, Anda harus selalu memulai dengan sesuatu yang ringan yang memiliki efek pembersihan pada sistem Anda. Chaach atau versi fermentasi lainnya jauh lebih mudah dicerna," katanya.
Lebih lanjut, menurutnya, Anda bisa menambahkan susu pada sereal atau menggabungkan minuman tersebut dengan lainnya.
Disebutkan pula, jika lebih baik Anda bisa minum air lemon di pagi hari saat perut kosong.
"Air lemon atau cuka sari apel adalah pilihan yang lebih sehat untuk memulai hari Anda," jelas Shilpa.
Fakta soal minum susu lainnya
Nyatanya, minum susu memang baik, namun jika diminum berlebihan malah bisa jadi bumerang untuk tubuh.
Dilansir oleh artikel Nakita sebelumnya dari Timesofindia.indiatimes.com, terlalu banyak minum susu bisa menyebabkan diare.
Masalah-masalah ini sebagian besar disebabkan karena susu menjalani pemrosesan berat, yang menyebabkan ketidakseimbangan antara bakteri usus baik dan buruk, atau karena intoleransi laktosa.
Intoleransi laktosa adalah penyebab paling umum dari masalah pencernaan, di mana tubuh kita tidak dapat mencerna laktosa dengan baik, gula yang ada dalam susu.
Artikel ini telah tayang di GridKids.id dengan judul, Jangan Anggap Sepele, Orang dengan Kondisi Ini Tak Boleh Konsumsi Susu Berlebihan