Nenek Ompong Saja Sanggup Makan, Rahasia Peyek Bisa Renyah Harus Ditambah Satu Sendok Bahan Ini, Masuk Mulut Langsung Kres!

By Amelia Pertamasari, Kamis, 23 Juni 2022 | 09:28 WIB
Tips membuat peyek agar renyah dan tidak keras. (Sajian Sedap)

4. Air kapur sirih

Cara membuat peyek renyah tahan lama dapat dilakukan dengan menambahkan air kapur sirih.

Namun penggunaannya tak boleh terlalu banyak, hanya sekitar satu persen dari volume adonan cair.

Artikel berlanjut setelah video di bawah ini.

Baca Juga: Iseng Intip Tetangga yang Punya Warteg, Cuma Tambah Air Kapur Sirih Saat Bikin Peyek, Ibu Ini Terkejut Saat Cicipi Masakannya Sendiri

Tips Menggunakan Tepung Beras untuk Peyek

Tepung beras yang digunakan untuk peyek haruslah lembut dan kering.

Corporate Chef Parador Hotels, Gatot Susanto mengatakan bahwa dalam pembuatan peyek tradisional biasanya memakai tepung dari beras giling.

Saat menggilingnya pastikan sudah benar-benar halus agar peyek lebih renyah.

"Itu tepung berasnya harus lembut dan kering. Kalau tradisional itu kan direndam, lalu ditumbuk, kemudian dijemur. Nah itu tumbukannya harus yang lembut. Itu pasti crispy, enggak keras," tutur Gatot.

Namun jika tak ingin repot kamu bisa memakai tepung beras yang dijual di supermarket.

Jika memakai tepung beras jadi sebaiknya pilih yang masih bagus agar peyek tidak keras.

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul Rahasia Bikin Peyek Renyah, Tambahkan 4 Bahan ini