Bertahun-tahun Mahal Beli Skincare, Padahal Kulit Mulus Tinggal Makan Ikan dengan Kulitnya! Nyesel Selama ini Dibuang-buang

By Ulfa, Minggu, 24 Juli 2022 | 06:10 WIB
Khasiat makan ikan dengan kulitnya untuk wajah (catchandfillet.com)

Padahal, sayang loh kalau buang kulit ikan karena akan ketinggalan manfaat dahsyatnya!

Melansir dari Healthline, kulit ikan mengandung beberapa nutrisi baik untuk tubuh.

Manfaat kulit ikan untuk tubuh

Sebut saja, protein, omega-3, vitamin D dan E, iodin, selenium, dan taurin.

Dengan nutrisi-nutrisi tersebut, tak heran bila makan kulit ikan bisa memberikan banyak manfaat.

Salah satu manfaat yang paling terasa adalah pada kulit tubuh kita, nih.

Ya, makan kulit ikan ternyata dapat meningkatkan kesehatan kulit.

Baca Juga: Jutaan Orang Rugi Kalau Baru Tahu, Ini Jadinya Kalau Sering Makan Kulit Ikan dengan Nasi, Setahun ke Depan Jadi Jarang Masuk Rumah Sakit!

Kulit Ikan Mengandung Kolagen

Sebab, kulit ikan adalah sumber kolagen dan vitamin E yang baik, sehingga keduanya berkontribusi pada kesehatan kulit manusia.

Sebuah penelitian pun telah menemukan bahwa kolagen dapat meningkatkan hidrasi kulit, elastisitas, dan tanda penuaan lainnya seperti kerutan.

Sebagai informasi, kolagen adalah jenis protein yang ada di semua bagian dan jenis ikan, mulai dari kedua sisik, tulang, daging, dan kulit.