Enaknya Sampai Bikin Ngantri, Begini Cara Membuat Fuyunghai yang Empuk dan Mengembang, Kuncinya Ada Di Kompor

By Laksmi Pradipta Amaranggana, Selasa, 26 Juli 2022 | 08:27 WIB
Tips agar fuyunghai tebal dan empuk seperti di resto cina ternyata bisa dibuat dengan cara ini (SajianSedap)

1. Isian fuyunghai yang selain tepung wajarnya ditumis terlebih dahulu.

Namun, ada pula yang tidak menumisnya.

Jika ditumis, proses penggorengan telur menjadi lebih mudah karena isinya sudah matang.

Sehingga kita hanya menunggu telurnya matang saja.

Kandungan airnya juga sudah berkurang karena dimasak terlebih dahulu.

2. Jika ingin menggoreng fuyunghai dengan isian yang belum dimasak, kita harus hati-hati agar isiannya bisa matang bersamaan dengan matangnya telur.

Agar isian dan telur matang secara bersamaan, tentu penggunaan api menjadi kunci utamanya.

Api yang digunakan haruslah api yang tidak terlalu besar.

Baca Juga: Resep Fuyunghai Daun Ketumbar, Sajian Pelengkap yang Mudah Dibuat Dengan Rasa Lezat

Memang, fuyunghai akan lama matangnya dan mungkin akan lebih banyak menyerap minyak.

Namun, proses yang lebih lama ini dapat membuat fuyunghai menjadi lebih gurih karena kaldu daging akan keluar dari bahan daging-dagingan dan memberi rasa pada fuyunghai.

3. Menggoreng fuyunghai juga harus menggunakan minyak yang cukup banyak.