Mengenal Escargot, Hidangan Mirip Bekicot yang Enaknya Bukan Main! Ternyata Bisa Jadi Obat Penyakit hingga Gatal-gatal

By Virny Apriliyanty, Jumat, 29 Juli 2022 | 15:39 WIB
Escargot ternyata punya banyak banget manfaat untuk kesehatan tubuh (epicurious)

Artikel berlanjut setelah video di bawah ini.

Baca Juga: Masih Ingat Gloria Hamel Paskibraka Cantik Blasteran Perancis? Rombak Penampilan, Parasnya Kini Bikin Pangling Bak Terlahir Kembali

Kandungan rempah-rempah yang digunakan ini juga dapat membantu meredakan panas dalam.Kandungan Gizi EscargotSelain rasanya yang gurih, escargot juga mengandung nutrisi yang sangat kaya dan bermanfaat bagi kesehatan bila diolah dengan baik.Dari 1 kilogram, biasanya diperoleh 150-180 gram daging.Escargot mengandung tinggi protein, rendah lemak, rendah karbohidrat, kaya akan zat besi, magnesium, kalium, fosfor, vitamin B kompleks, dan vitamin E yang penting sebagai antioksidan.Dengan kandungan protein yang tinggi, komponen asam amino penyusun protein juga ditemukan dalam jumlah yang cukup banyak.Asam amino mampu meningkatkan imunitas tubuh terhadap berbagai jenis penyakit infeksi yang disebabkan oleh bakteri maupun virus.Mineral kalsium, fosfor, dan magnesium ditemukan dalam jumlah yang tinggi pada escargot.Ini sangat baik khususnya bagi wanita karena memberikan nutrisi yang memperlambat penuaan. Kalsium dan magnesium dapat mencegah osteoporosis pada wanita berusia lanjut.