SajianSedap.com - Memasak adalah kegiatan yang dilakukan setiap hari.
Ini membutuhkan seperangkat alat masak yang mempermudah proses memasak.
Seperti panci, wajan, atau alat masak khusus seperti presto atau oven.
Meski memasak dinilai menyenagkan ketika menghasilkan makanan enak, itu bisa berubah menjadi kacau ketika banyak noda tertinggal.
Mulai dari tumpahan makanan, noda gosong, atau kerak makanan.
Beberapa noda juga susah dihilangkan hanya dengam sabun cuci piring saja.
Perlu usaha lebih untuk menggosoknya agar kotoran dan noda rontok.
Tapi sebenarnya ada cara mudah mengatasi noda membandel ini.
Tanpa repot menggosok capek-capek, Anda hanya memerlukan bahan dapur seperti bawang merah.
Penasaran bagaimana cara bersihkan panci dengan bawang merah ini?
Simak terus artikel berikut ini.
Cara Bersihkan Panci dari Noda Membandel
Simak penjelasan seputar cara bersihkan panci dari noda dilansir dari buku "Aneka Tip Seputar Dapur" (2017) oleh Srikandi Waluyo dan A. Rahartati Bambang Haryo terbitan PT Gramedia Pustaka Utama.
1. Letakkan irisan bawang
Kamu juga bisa menggunakan irisan bawang pada daerah noda gosong yang membandel pada panci.
Setelah itu, tuang dengan air hingga mendidih, biarkan selama lima menit. Bersihkan.
2. Rendam panci dengan air panas
Ada cara menghilangkan panci yang berkerak yaitu dengan menggunakan air panas.
Air panas bisa membuat kerak menjadi lunak dan bisa dibersihkan.
3. Gunakan larutan soda
Apabila kerak yang menempel pada dasar panci masih tidak bisa lunak hanya dengan air panas. Gunakan larutan soda.
Rendam panci dalam larutan soda selama semalaman.
Keesokan harinya, masak sebentar dengan air rendaman tersebut. Gosok berlahan hingga nodanya hilang.
4. Cara hilangkan noda susu di dasar panci
Noda susu yang mengendap di dasar panci sering kali membuatnya sulit dihilangkan.
Kamu tidak bisa hanya menggosoknya saja. Gunakan sedikit gula pasir dan bubuhkan ke dalam panci saat mendidihkan susu.
Noda susu membandel yang tertinggal di panci bisa seketika hilang.
Cara Membersihkan Panci Gosong dengan Belimbing Wuluh
Khasiat belimbing wuluh sebagai "pembersih" terletak pada kadar asamnya.
Cara menggunakannya, ikuti langkah berikut:
1. Pilih belimbing wuluh yang sudah matang, tapi jangan yang terlalu muda atau terlalu tua. Terlalu muda kurang baik, karena kadar asamnya sedikit, sebaliknya kadar asam pada belimbing yang terlalu tua sudah berkurang.
Artikel berlanjut setelah video di bawah ini.
2. Cukup ambil beberapa belimbing wuluh untuk membersihkan panci atau wajan.
3. Kulit belimbing wuluh dikupas, kemudian gosok secara berulang-ulang dan merata ke permukaan yang gosong.
4. Biarkan selang beberapa menit, kadar asam belimbing akan bekerja mengelupaskan noda atau kotoran.
5. Setelah didiamkan beberapa menit, gunakan sikat untuk menggosok sisa gerusan belimbing wuluh tadi.
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul 4 Cara Bersihkan Panci dari Noda Membandel, Pakai Irisan Bawang