Seenak Buatan Resto Terkenal, Begini Cara Masak Kikil yang Hasilnya Empuk dan Bebas Bau, 1 Hal Ini Jangan Sampai Kelewatan

By Amelia Pertamasari, Jumat, 16 September 2022 | 13:49 WIB
Tips masak kikil agar empuk dan tak berbau. (SajianSedap)

"Terus kita masak air nih sampai mendidih, habis mendidih matiin kompornya terus baru direndam di air didihan itu, kurang lebih 10 menit supaya dia ke luar sisa-sisa kotorannya kan," kata Dikdik.

4. Rebus setengah matang

Menurut Executive Chef The 1O1 Bogor Suryakancana, Muhammad Holik, kikil hanya perlu direbus hingga setengah matang.

"Jadi merebusnya setengah matang, kalau misalnya mau digoreng atau ditumis, itu pastinya pas ditumis terakhir tidak terlalu empuk," kata Holik pada Kompas.com, Kamis (18/11/2021).

Setidaknya, kikil harus direbus selama 25-30 menit hingga mencapai tekstur setengah matang.

"Standarnya kira-kira 30 menit ya. tergantung banyak atau sedikitnya sih ya. Mungkin kalau banyak ada proses lagi, kalau sedikit sekitar 25-30 menit," kata Holik.

5. Rebus dengan bumbu berbeda

Ada dua bumbu rebusan kikil yang disarankan oleh Holik, yaitu bumbu kuning dan rempah biasa. Menurut Holik, bumbu kuning bisa dipakai apabila ingin membuat olahan kikil bercita rasa pedas.

"Bumbu kuning misalkan bawang merah, bawang putih, kunyit itu dihaluskan. Itu buat merebus kikil mentahnya sebelum diproses ke yang lain," tutur Holik.

"Kalau hanya mau dibuat soto, hanya direbus saja dengan salam, lengkuas, dan jahe. Jadi warnanya masih orisinil masih putih atau kayak kikil biasa gitu biasanya," lanjutnya.

6. Rebus hingga matang

Baca Juga: Tiap Makan Pasti Ketagihan, Begini Cara Bikin Sambal Ijo ala Rumah Makan Padang yang Enak Banget, Cuma 1 Tips Ini Kuncinya