Pasalnya dengan bantuan teh, daging tak perlu direndam terlalu lama.
Bagaimana, mudah bukan?
Diketahui juga bahwa selain teh, kita juga bisa menggunakan beberapa bahan lain untuk membuat daging empuk kok.
Bahan Lainnya untuk Mengempukkan Daging
1. Saus tomat
Siapa yang menyangka kalau kita bisa gunakan saus tomat untuk empukkan daging.
Hal ini karena tomat juga mengandung asam yang cukup tinggi.
Maka melumuri daging dengan saus tomat juga bisa membantu membuatnya empuk.
Kandungan asam ini juga menjadi alasan utama mengapa tomat dijadikan sebagai saus BBQ dan dioleskan ke atas daging sebelum dibakar.
2. Jus jeruk, cuka, atau wine
Cairan yang memiliki kandungan asam bisa membantu melembutkan otot dan serat daging sekaligus menambah rasa.