Satu Indonesia Nyesel Baru Tahu, Kolesterol Tinggi Bisa Ambrol Seketika Cuma Modal Bubur Kacang Hijau, Dokter Saja Shock Tahu Hasilnya

By Amelia Pertamasari, Sabtu, 1 Oktober 2022 | 19:12 WIB
Manfaat kacang hijau untuk menurunkan kadar kolesterol tinggi dalam tubuh. ()

SajianSedap.com - Penyakit kolesterol tinggi masih ditakuti banyak orang hingga kini.

Bahkan penyakit ini kini tak memandang usia, banyak anak muda yang didiagnosis dengan kadar kolesterol tinggi.

Penyebab kondisi ini terjadi karena pilihan gaya hidup yang tak sehat terus dijalani.

Akibatnya kolesterol terus menumpuk dalam tubuh dan mungkin saja bisa menyebabkan masalah penyakit kardiovaskular.

Apalagi letika seseorang didiagnosis dengan kadar kolesterol tinggi, mereka tidak menampakkan gejala berarti.

Tetapi jika tidak segera ditangani, itu dapat meningkatkan risiko penyakit jantung dan stroke.

Oleh sebab itu, jika seseorang sudah didiagnosis harus melakukan perawatan sesegera mungkin.

Alih-alih harus terus mengonsumsi obat-obatan yang mungkin menimbulkan efek samping untuk tubuh, ada baiknya menggantinya dengan bahan alami.

Banyak makanan sehari-hari yang bisa digunakan untuk menurunkan kadar kolesterol tinggi dalam tubuh.

Salah satu yang bisa dimanfaatkan untuk menurunkan kadar kolesterol tinggi adalah kacang hijau.

Lihat berikut ini manfaat kacang hijau untuk mengontrol kolesterol dan cara mengolahnya.

Baca Juga: Pengidap Kolesterol Nangis Baru Tahu, Kadar Kolesterol Tinggi Bisa Terjun Bebas Kalau Sering Minum Air Rebusan Daun Pewarna Alami ini, Cobain Sekarang!

Manfaat Kacang Hijau untuk Mengontrol Kolesterol

Sebuah penelitian membuktikan bahwa mengkonsumsi kacang hijau yang direbus dapat membantu mengurangi kadar kolesterol total dan non-HDL.

"Baik rebusan kacang hijau atau kecambah kacang hijau dikaitkan dengan penurunan kadar plasma dari indikator kerusakan hati," tulis ilmuan Brazil itu dilansir dari Food Navigator Latam.

Kolesterol tinggi tidak boleh disepelekan, pasalnya hal ini akan memicu beragam penyakit seperti jantung koroner hingga darah tinggi.

Penyebab kolesterol tinggi biasanya karena pola makan tidak sehat, terlalu banyak konsumsi lemak jenuh jeroan, kulit ayam, susu full cream, malas bergerak, hingga pertambahan usia.

Oleh karena itu, agar kadar kolesterol tidak naik, maka perlu adanya pencegahan salah satunya dengan mengonsumsi kacang hijau ini.

Kacang hijau adalah salah satu sumber protein nabati terbaik. Mereka kaya akan asam amino esensial, seperti fenilalanin, leusin, isoleusin, valin, lisin, arginin dan banyak lagi.

Seperti yang diketahui, asam amino esensial adalah asam yang tidak dapat diproduksi sendiri oleh tubuh.

Kacang hijau kaya akan nutrisi dan antioksidan, yang dapat memberikan manfaat kesehatan.

Faktanya, mereka dapat membantu kesehatan pencernaan, meningkatkan penurunan berat badan dan menurunkan kolesterol LDL "jahat", tekanan darah tinggi dan kadar gula darah.

Penelitian menunjukkan bahwa kacang hijau mungkin memiliki sifat yang dapat menurunkan kolesterol LDL.

Baca Juga: Bukan Sulap Bukan Sihir! 5 Trik Ini Bikin Udang Jadi Gak Kolesterol, Makan Banyak Pun Aman Tanpa Perlu Minum Obat Kolesterol

Cara Memasak Kacang Hijau Sebagai Obat Kolesterol Tinggi

Melansir Medical News Today, cara memasak kacang hijau sebagai obat kolesterol adalah dengan merebusnya. Anda tidak perlu memakai gula atau tambahan lainnya.

Kacang hijau juga boleh dibuat sebagai minuman atau campuran salad.

Apabila ingin membuatnya sebagai bubur kacang hijau, sebaiknya hindari terlalu banyak memakai santan dan gula.

Manfaat Kacang Hijau Berdasarkan Gizinya

Para peneliti telah menemukan beberapa antioksidan dalam kacang hijau, termasuk asam linoleat, asam palmitat, asam oleat, dan banyak lagi.

Antioksidan ini membantu menetralkan aktivitas radikal bebas, yang dapat mengurangi risiko penyakit.

Kerusakan radikal bebas telah dikaitkan dengan penyakit jantung, kanker, peradangan kronis, dan penyakit.

Berbagai nutrisi yang ada dalam kacang hijau juga bermanfaat untuk kesehatan usus, termasuk serat.

Serat larut dan pati resisten yang ada dalam kacang hijau meningkatkan pencernaan yang sehat.

Protein kacang hijau juga lebih mudah dicerna daripada protein dalam kacang-kacangan lainnya.

Artikel ini telah tayang di KompasTV dengan judul Manjur! Turunkan Kolesterol Cuma Pakai Kacang Hijau, Diolah dengan Cara Ini

Baca Juga: Mahal-mahal Beli Obat, Padahal Kolesterol Tinggi Bisa Diatasi dengan Terong, Cara Mengolahnya Gampang Banget