SajianSedap.com - Hampir semua orang mendambakan tubuh yang langsing dan ideal.
Tubuh yang langsing dan ideal bisa menambah kepercayaan diri seseorang.
Selain itu, orang yang punya tubuh ideal juga lebih sehat dibanding orang yang kelebihan berat badan.
Salah satu cara yang bisa dilakukan untuk mendapat tubuh langsing dan ideal adalah diet.
Diet sendiri banyak sekali macam dan caranya.
Salah satu yang paling populer adalah mengganti karbohidrat yang biasa dikonsumsi, seperti mengganti sarapan nasi dengan oatmeal.
Oatmeal banyak digunakan oleh pelaku diet untuk mengganti sarapan.
Pasalnya, dibanding nasi, oatmeal punya lebih banyak serat sehingga bisa kenyang lebih lama.
Namun di beberapa kasus, diet pakai oatmeal justru bikin berat badan main naik.
Tak banyak yang tahu, ada beberapa kesalahan saat diet oatmeal yang bikin berat badan naik.
Simak sampai habis, yuk!