Daging total hanya direbus selam 12 menit saja lho.
Chef Prasetyo pun membocorkan caranya.
Siapkan panci yang muat untuk daging.
Isi air sampai agak penuh. Rebus sampai mendidih.
Masukkan daging ke dalam panci berisi air mendidih.
Rebus daging selama 5 menit. Setelah itu, matikan kompor. Tutup panci dengan rapat.
Biarkan daging berada dalam panci selama 30 menit.
Hidupkan lagi api kompor, rebus kembali daging selama 7 menit.
Panci harus tetap tertutup rapat.
Apakah daging empuk dengan teknik 5-30-7?
Chef Prasetyo menyampaikan bahwa selama 30 menit daging dibiarkan dalam panci dapat membuatnya empuk.
Syaratnya, panci harus selalu tertutup rapat dan tidak sering dibuka.
Uap yang berada dalam panci membuat proses masak daging terus berlanjut.
Sebaiknya, Anda menggunakan tutup panci yang tebal dan berat agar daging empuk dengan metode 5-30-7.
Sementara itu, pada kesempatan terpisah Executive Chef Aprez Catering by Amuz Group Stefu Santoso menyarankan untuk memilih potongan daging yang cepat empuk agar waktu masak lebih singkat.