Kasih Tahu Suami Sekarang, Bukan Membesar, ini yang Terjadi Pada Payudara Kalau Setiap Hari Tidur Tanpa Bra

By Raka, Jumat, 14 Oktober 2022 | 20:11 WIB
Bukan makin besar, ini yang terjadi pada payudara kalau rajin tidur tanpa bra (shopify.com)

SajianSedap.com - Merawat payudara bagi seorang wanita adalah hal penting.

Terkadang banyak wanita yang kerap mengabaikan cara merawat payudara.

Termasuk dalam menggunakan pakaian dalam.

Banyak wanita yang masih salah dalam memilih pakaian dalam.

Terkadang ada juga yang masih tidur dengan menggunakan bra.

Tidur dengan bra kebanyakan memilih hal tersebut karena takut payudaranya akan mengecil dan mudah terserang kanker.

Padahal menurut ahli tidaklah seperti itu.

Hal yang terjadi pada payudara kalau tidur tanpa bra

Menurut sebuah penelitian diketahui, payudara adalah bagian tubuh wanita yang paling rapuh dan cepat tua.

Nah, salah satu mitos untuk menjaga payudara tetap kencang yang banyak dipercayai oleh sejumlah wanita di dunia adalah melepas bra di malam dan sepanjang waktu tertidur.

Tujuannya agar payudara bisa bernapas dan memberikan ruang pada payudara untuk bergerak.

Baca Juga: Suami Pasti Makin Jatuh Hati, Payudara Kendur Bisa Kencang Lagi Cuma Pakai Resep Tradisional Ini, Yuk Para Wanita Cobain!

Konon, hal tersebut bisa membuat bentuk payudara menjadi lebih besar.

Seperti dikutip Marie Claire, payudara yang tidak dilindungi oleh bra pada malam hari dan selama waktu tidur tidak akan membesar dengan sendirinya.

“Payudara akan menjadi lebih kencang jika kita mengenakan bra saat tidur."

"Pilihlah bra yang memang dirancang untuk tidur. Tidur tanpa payudara akan membuat ‘aset’-mu menjadi mengendur karena jadi mudah tersenggol atau terhimpit,” kata Jene Luciani, penulis The Bra Book.

Kemudian, Luciani menambahkan, payudara wanita yang telah berusia matang tidak bisa membesar secara alamiah, kecuali melalui operasi plastik.

Hal serupa juga dituturkan oleh seorang pakar bedah kosmetik, dr Arthur Perry, MD.

Dia mengatakan, melepas bra saat tidur tidak membuat payudara menjadi lebih besar.

Penjelesannya adalah, gaya gravitasi tetap terjadi sekalipun dalam posisi sedang tidur.

Jadi, jika kamu tak mengenakan payudara justru membuatnya mengendur.

Perry juga menjelaskan, tertidur delapan jam tanpa bra, ini berarti proses penurunan payudara akan berlangsung selama itu pula.

Kondisi ini disebut juga dengan istilah ilmiah, ptosis, yaitu berkaitan dengan gaya gravitasi, ukuran, dan waktu.

Baca Juga: 5 Makanan Pencegah Kanker Payudara yang Ada di Meja Makan, Salah Satunya jadi Lauk Sehari-hari

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Tidur tanpa Bra Bisa Buat Payudara Membesar, Apa Iya? "