Alhamdulillah Bisa Bebas Makan, Nasi Padang Bakal Aman Buat Tubuh Kalau Ada 1 Lauk Ini Di Piring, Gak Perlu Takut Kolesterol Kambuh!

By Gusthia Sasky T, Senin, 31 Oktober 2022 | 12:25 WIB
Yang suka makan nasi padang jangan lupa tambahkan 1 lauk ini agar bisa tetap makan dengan aman. Yang suka makan nasi padang jangan lupa tambahkan 1 lauk ini agar bisa tetap makan dengan aman. (Kompas)

SajianSedap.com - Siapa yang suka makan nasi padang?

Wah pasti banyak banget yang suka makan siang dengan nasi padang ya.

Nasi padang memang sudah jadi favorit banyak orang.

Bahkan kini kita bisa menemukan rumah makan nasi padang dengan mudah.

Nasi padang dikenal memiliki banyak ragam lauk.

Misalnya rendang, gulai, balado, dan lainnya.

Walau enak, kadang kali kita suka ngeri nih.

Ya, kadang kita suka kalap ya kalau makan nasi padang.

Kalau sudah kalap begitu, yang ada malah bikin takut kolesterol jadi kambuh.

Tapi kini gak usah khawatir, karena kini Anda bisa kok makan nasi padang dengan aman kalau Anda tambahkan 1 lauk ini di piring.

Penasarankan apa lauk tersebut? Lanngsung cari tahu jawabannya di artikel ini ya!

Baca Juga: Biang Keladi, An Indonesian Restaurant with Warteg Vibe Located at Pacific Place

Cara Aman Makan Nasi Padang

Menurut dari data komposisi pangan Indonesia, seporsi nasi padang itu sama dengan seporsi nasi campur dan nasi rames.

Memiliki kandungan kalori yang cukup tinggi, yaitu 155 Kal.

Sedangkan kandungan proteinnya sebesar 10,3 g, lemak sebesar 4,2 g, dan air sebesar 65,8 g.

Bahkan kandungan karoten total dalam seporsi nasi padang ini berkisar 3.140 mcg.

Yang doyan makan nasi padang coba tambahkan lauk ini dulu biar bisa makan dengan aman.

Angka tersebut tergolong cukup tinggi. Karena beberapa menu lauk dalam nasi padang ini menggunakan kunyit dan cabai merah yang mengandung karoten tinggi.

Melansir dari Kompas.com, seorang ahli gizi dari RS Pondok Indah - Pondok Indah, dr Juwalita Surapsari, SpGK menuturkan, dirinya juga menyantap makanan dari tanah Minang ini.

Dalam episode perdana Rate My Plate yang diadakan di cabang baru restoran Padang Merdeka, Jl. K. H. Abdullah Syafe'i no 2, Tebet, Jakarta Selatan, dr Juwalita berbincang mengenai nutrisi nasi padang.

"Sebetulnya tidak ada patokan berapa kali seminggu, berapa kali sebulan (mengonsumsi nasi padang). Tapi pilihannya itu yang paling penting," ungkap dr Juwalita.

Selain itu, dr Juwalita menyebutkan bahwa porsi nasi putih dalam sepiring nasi padang ini terlalu banyak, setidaknya harus dikurangin seperempat porsi dari nasi putih tersebut.

Karena terlalu banyak karbohidrat juga tidak baik bagi tubuh.

Baca Juga: Dapat Bocoran dari Pemilik Warung Nasi Padang, Begini Cara Membuat Ikan Patin yang Gak Bau Tanah, Cuma Pakai Satu Buah Segar ini

Pertimbangan pemilihan lauk juga harus diperhatikan.

"Sebetulnya tidak masalah kalau memilih 2 lauk protein hewani, tapi rendang ini kalorinya tinggi banget, daging sapinya saja kandungan kalorinya lebih tinggi dibanding daging ayam tanpa kulit," ujarnya.

Dalam pembutaan rendang yang lama dengan menggunakan santan yang cukup banyak, ini juga mengandung kalori sekitar 200-250 Kal hanya dalam 1 potong daging.

Bahkan menu telur dadar dalam masakan padang ini menggunakan minyak yang banyak, tujuannya agar matang merata.

Tapi jadinya kalori telur dadar tersebut jadi lompat hingga kurang lebih 150 Kal.

Bahkan sayur nangka yang mengandung serat ini malah dapat meningkatkan kadar kolesterol jahat akibat penggunaan santan dalam pembuatannya.

Sedangkan sayur daun singkong dianggap penyelamat dalam sepiring nasi padang, karena sayur ini hanya direbus sebentar dan ditambahkan bumbu secukupnya.

Untuk diketahui sayur daun singkong mengandung serat yang bermanfaat sebagai penambah rasa kenyang dan menghambat penyerapan lemak dalam makanan.

Bahkan dalam sayur daun singkong mengandung karoten yang cukup tinggi.

Hal ini tentu baik bagi sistem pencernaan dan metabolisme tubuh.

Namun, biasanya para pedagang nasi padang ini hanya memberikan sayur daun singkong dalam jumlah yang sedikit.

Baca Juga: Seumur Hidup Makan Di Warung Padang Baru Sadar, ini Manfaat Rahasia Sambal Ijo yang Jarang Orang Tahu, Salah Satunya Bisa Bebas dari Kacamata

Mulai sekarang perhatikan jumlah dan pilihan lauk dalam mengonsumsi nasi padang.

Jangan lupa, mintah setengah porsi nasinya, dan sayur daun singkoknya 2 kali lipatnya.

Baca Juga: Yang Diet Nangis Kalau Baru Tahu, Rahasia Aman Makan Sepiring Nasi Padang Walau Sedang Diet Ternyata Begini, Dibongkar Dokter Gizi Langsung!

Artikel ini telah tayang di Intisari Online dengan judul, Faktanya, Nasi Padang Sehat untuk Disantap, Ahli Gizi Sebut Lalap Daun Singkong Menjadi Kuncinya