Cara Membuat Telur Gulung ala Pedagang, Ternyata Bahan Rahasia Ini yang Bikin Telur Gulung Bisa Lembut Tapi Gurih Banget

By Virny Apriliyanty, Kamis, 24 November 2022 | 10:25 WIB
Cara Membuat Telur Gulung ala Pedagang ()

SajianSedap.com - Ini dia cara membuat telur gulung ala pedagang yang belum banyak orang tahu.

Cara membuat telur gulung ala pedagang ini banyak dicari orang-orang, lo.

Padahal ternyata gampang banget cara membuat telur gulung ala pedagang ini.

Telur gulung belakangan jadi primadona.

Soalnya harganya murah dan rasanya enak banget.

Walau mirip telur dadar biasa, rasa telur gulung tuh beda.

Telur gulung itu punya tekstur yang lembut dan rasanya gurih banget.

Yuk, intil cara membuat telur gulung ala pedagang yang antigagal ini.

1. Adonan Telur Ditambah Air

Ya, pedagang membuat adonan telur gulung dengan menambahkan sedikit air. 

Tujuannya sih tentu saja untuk pengiritan karena adonan telur jadi tambah banyak. 

Tapi, trik ini sebenarnya bisa bikin telur gulung jadi lebih tidak mudah kering.

Baca Juga: 5 Ide Resep Bekal Anak Serba Telur Gulung Enak, Menu Andalan Ketika Bangung Kesiangan

Hasilnya, telur gulung lebih mudah menempel di tusukan sate. 

Telur Gulung

2. Pakai Bumbu Kaldu Ayam

Anda merasakan kalau telur gulung punya rasa yang super gurih? 

Ternyata, para pedagang cuma menambahkan bubuk kaldu ayam dalam jumlah banyak. 

Tentu saja, rasanya jadi super gurih dan enak, kan? 

Nah, kita pun bisa menambahkannya jika mau. 

3. Minyak Harus Banyak

Syarat utama membuat telur gulung adalah minyak yang banyak. 

Minyak yang banyak akan membuat telur bisa mengembang dan rasanya jadi lebih enak.

4. Tuang Dari Adonan dari Jauh

Jadi, gimana cara membuat telur gulung sendiri? 

Pertama, panaskan minyak sampai panas betul, lalu kecilkan api.

Tuang adonan telur dari jarak agak jauh agar bisa mengembang. 

Baca Juga: Resep Telur Gulung Smoked Beef Keju, Camilan Istimewa yang Cuma Butuh 6 Bahan Saja!

Seketika telur akan berbusa, segera masukkan tusukkan gigi dan gulung sampai habis. 

Jangan lupa, penyet-penyet di pinggir wajan agar padat dan minyaknya berkurang.

Kenapa Ada Telur Ayam Warna Coklat Tua dan Coklat Muda?

Ada dua warna telur ayam yang sering ditemui di pasaran yakni coklat dan coklat muda.

Selain warnanya, tidak ada perbedaan spesifik dari bentuk, ukuran, hingga harga jual kedua telur ini.

Lalu, apa yang menyebabkan warna telur ayam ada yang coklat dan coklat muda?

Seperti dilansir Healthline, warna telur ayam dipengaruhi oleh asalnya, yakni ayam itu sendiri.

Beda jenis ayam, maka berbeda pula warna telur yang dihasilkan.

Jenis ayam yang menghasilkan pigmen utama bernama protoporfirin IX biasanya memiliki telur berwarna coklat.

Warna telur coklat dihasilkan dari pigmen utama itu sendiri.

Protoporfirin IX terbuat dari heme atau senyawa yang berfungsi memberi warna darah merah.

Meski genetika merupakan faktor utama perbedaan warna telur ayam, masih ada penyebab lainnya.

Baca Juga: Resep Bekal Anak Sekolah : Resep Telur Gulung Nori, Menu Sarapan Dan Bekal Kilat Pilihan Untuk Hari Ini

Misalnya, usia.

Jenis ayam yang biasa bertelur coklat akan menghasilkan telur berukuran besar dan berwarna lebih terang bila ayam sudah berusia tua.

Selain itu, lingkungan, pola makan, dan tingkat stres ayam juga memengaruhi warna telur yang dihasilkan.

Beberapa orang menganggap bahwa telur ayam berwarna coklat lebih berkualitas daripada telur ayam coklat muda.

Nyatanya, anggapan tersebut tidak sepenuhnya benar.

Ilmuwan yang meneliti dua telur ayam beda warna ini mengungkap bahwa tidak ada perbedaan kualitas yang signifikan antara telur ayam coklat dan coklat muda.

Kandungan gizi telur secara umum meliputi vitamin, mineral, protein tinggi, dan kalori kurang dari 80.

Perubahan nilai gizi telur ayam hanya dipengaruhi oleh kondisi ayam, bukan warna cangkangnya. Ilustrasi telur ayam.

Lingkungan menjadi penyebab terbesar kandungan nutrisi pada telur.

Ayam yang dibiarkan berkeliaran di bawah sinar matahari mengandung tiga hingga empat kali jumlah vitamin D lebih besar.

Asam lemak omega-3 dalam ayam yang diberi pakan sehat juga lebih tinggi dibandingkan pakan biasa.

Baca Juga: Yang Gak Bisa Masak Bisa Langsung Ahli! Rahasia Goreng Telur Gulung Antigagal Harus Ditambahkan 1 Bahan ini, Pedagang Lain Bisa Kalah Saing! 

Kualitas rasa telur ayam coklat dan coklat mudajuga tidak berbeda.

Lagi-lagi, cita rasa dari olahan telur bergantung pada pemeliharaan ayam dan cara mengolahnya.

Baik telur ayam coklat atau coklat muda, selama keduanya berasal dari ayam yang diternak dengan baik, lalu diolah saat masih segar, sajian dari telur akan terasa lebih enak.