Rugi Beli Obat Mahal-mahal, Padahal Rematik Bisa Sembuh dengan Modal Nanas, Begini Cara Mengolahnya Biar Ampuh

By Laksmi Pradipta Amaranggana, Rabu, 30 November 2022 | 10:50 WIB
Rematik yang menyerang tubuh ternyata bisa diatasi dengan memanfaatkan nanas ()

Baca Juga: Sudah Tua Tapi Masih Sehat, Rahasia Nenek Bebas Rematik Ternyata Cuma Modal Daun Singkong, Gampang Banget Cara Mengolahnya

Bahan Alami untuk Mengatasi Rematik

1. Jahe

Mengutip Medical News Today, peradangan dan stres oksidatif memiliki hubungan erat dengan rasa nyeri dan gangguan sendi yang menjadi gejala rematik, menurut studi pada 2019.

Jahe bisa menjadi obat alami untuk mengatasi rematik karena mengandung senyawa anti-inflamasi dengan mengurangi rasa nyeri dan kekakuan sendi.

Studi tersebut menemukan bahwa jahe dapat mengubah ekspresi gen dan mengurangi gejala rematik.

Mengutip Healthline, beberapa peneliti mengatakan jahe suatu hari nanti bisa menjadi alternatif obat anti-inflamasi nonsteroid (NSAID).

Ulasan soal jahe pada 2016 menyebutkan bahwa kandungan jahe dapat menjadi dasar pengobatan farmasi untuk rematik.

Kandungannya tidak hanya membantu mengelola gejala rematik, tetapi juga membantu mencegah kerusakan tulang.

Jahe dapat dikonsumsi sebagai obat alami untuk mengatasi rematik dengan cara dijadikan teh/wedang.

Disarankan berkonsultasi dengan dokter sebelum meningkatkan asupan jahe ya.

Minum jahe ternyata dapat mengganggu beberapa obat, seperti warfarin (Coumadin) untuk pengencer darah.