Viral Anak Lesty Kejora Cuma Makan Nasi Pakai Garam, Ternyata Ini Hal Buruk yang Terjadi Jika Manusia Hanya Makan Nasi dan Garam Tiap Hari

By Virny Apriliyanty, Senin, 28 November 2022 | 20:25 WIB
Bayi Lesti Kejora hanya makan nasi dan garam ()

SajianSedap.com - Nama Lesti Kejora kembali bikin heboh.

Bukan, kali ini bukan karena rumah tangganya dengan Rizky Billar sang suami, tapi soal sang anak Muhammad Leslar Al-Fatih Billar.

Seperti diketahui Lesti Kejora melahirkan anak pertamanya pada 26 Desember 2021, secara prematur.

Kini, Al-Fatih berarti sudah menginjak usia 11 bulan.

Potretnya pun banyak bikin gemas karena pipinya yang chubby dan wajahnya yang lucu.

Tak heran kalau Al-Fatih disebut-sebut masuk dalam jajaran bayi artis paling populer.

Namun, baru-baru ini Al-Fatih menjadi sorotan karena sebuah video singkat soal dirinya yang beredar di sosial media. Video tersebut menunjukkan Baby L yang sedang digendong oleh sang ibu Lesti Kejora sembari disuapi.

Namun dalam unggahan video tersebut ada keterangan bila Baby L hanya makan nasi pakai garam.

"Tadi Leslar ( Lesti Kejora dan Rizky Billar) makan siang di Lembang. Baby L-nya gemes banget cuman makan nasi pake garem," tulis akun @nfornabilaaa.Unggahan ini pun langsung menuai komentar warganet, hingga tercatat sampai 1.500 komentar.

Baca Juga: Dari Lesti Kejora Hingga Orang Biasa Kasus KDRT Kian Marak, Begini Ciri-ciri Pria Tempramen yang Perlu Dihindari

Ada yang pro dan ada yang kontra karena unggahan tersebut membuat kontras kehidupan pasangan artis Rizky Billar dan Lesti Kejora.Padahal Rizky Billar dan Lesti Kejora terkenal tajir melintir. Bahkan sebelumnya sempat beli kapal mewah seharga Rp 38 miliar.

Baby L digendong dan disuapi oleh ibunda Lesti Kejora

Sontak video anak Lesti Kejora makan nasi garam tersebut langsung banjir komentar dari netizen."Ya Allah Baby L makan nasi pake garem, ga papa sayang enak apa Lagi nasinya hangat," tulis akun @aqil********"Nasi doang laukny mana nek," kata akun @anna*******."Ya kali nasi ma garam, kadang-kadang," tulis akun Yan**."Nasi pake garem? (emot sedih)," kata akun @MegaT*******"Kok cuma pake garem," tulis akun blinkiss***."Sama kayak anakku bubur nggak mau dia, makan maunya nasi sama garam aja lahap," tulis komentar akun Aqi* Ramd***.

Karena video ini, isu Lesti Kejora bangkrut pun langsung kembali ramai terdengar.

Baca Juga: Geger Lesti jadi Korban KDRT, Ternyata Ini Ciri Tersembunyi Suami Suka Main Tangan, Harus Waspada Mulai Sekarang

Seperti diketahui, belakangan sempat heboh kasus KDRT yang dialami Lesti Kejora dari sang suami Billar.

Publik kecewa karena Lesty memaafkan Billar dan malah kembali rujuk dengan sang suami.

Akibatnya, banyak bisnis Lesti yang dikabarkan sepi dan gulung tikar.

Lesti pun sampai harus gigit jari karena dikabarkan bangkrut.

Namun, isu bangkrut ini ditepis secara tak langsung ketika Lesti Kejora dan Rizky Billar disebut menyumbang Rp 500 juta untuk korban gempa Cianjur.Hal ini terungkap lewat pengakuan seorang pria paruh baya yang diduga merupakan warga setempat.Seperti diketahui, gempa magnitudo 5,6 yang melanda Cianjur, Senin (21/11/2022) telah menewaskan ratusan orang.Selain itu, ribuan warga Cianjur terpaksa mengungsi dengan kondisi yang serba terbatas.

Sebagai warga asli Cianjur, Lesti Kejora pun turut mengulurkan tangannya.

"Bareng-bareng Lesti berikut Billar dan timnya, memberikan bantuan yang menurut ukuran saya gede banget, Rp500 juta," ujar seorang pria paruh baya yang tidak diketahui namanya tersebut seperti dilansir dari akun TikTok @yozadifitra.

Lesti Kejora unggah foto baby Leslar

Baca Juga: 'Orang-orang Munafik!', Nikita Mirzani Lagi-lagi Murka! Singgung Soal Hamil Hamil Duluan hingga Pembohongan Publik, Sindir Lesti Billar?

Di tengah isu kebangkrutan, Lesti Kejora dan Rizky Billar tak segan memberi bantuan dengan nilai cukup besar.Menurut lelaki yang tak diketahui namanya itu, sumbangan yang diberikan Lesti sangatlah besar.Sumbangan itu seolah turut menjadi bukti bahwa Lesti dan Billar tak bangkrut seperti yang marak diberitakan.

Nah, kembali pada baby Al-Fatih, ternyata bukan kali ini saja Al-Fatih menjadi sorotan, lo.

Soalnya, Al-Fatih sempat bikin heboh lantaran diketahui pernah divonis mengidap saat usianya baru 9 bulan.

Hal ini membuat Leslar Al-Fatih harus dirawat di rumah sakit.

Bahkan, bayi berusia 9 bulan itu harus menjalani operasi.

Kabar ini pertama kali diketahui melalui unggahan instagram Rizky Billar pada Senin (19/9/2022).

Rizky Billar mengunggah foto anaknya yang sedang tidur di ranjang rumah sakit.

Salah satu tangannya dipasang infus.

Tampak putra sulung Lesty Kejora itu tertidur pulas.

Baca Juga: Bak Petir di Siang Bolong! Nikah Belum Satu Minggu, Sosok Ini Sebut Rizky Billar dan Lesti Kejora Bakal Terkena Sengkolo Bala, 'Bisa Celaka!'

"Mohon doanya agar operasi hernia Fatih dilancarkan," tulis Rizky Billar singkat.

Unggahan Rizky Billar tersebut langsung banjir doa dari warganet.

"Mohon doanya agar operasi hernia Fatih dilancarkan," tulis Shireen Sungkar.

"Bismillah fatih , lancarrr… semangat mama papa nyaaa," komentar Citra Kirana.

"Sehat selalu babang L," harapan Afdhal Yusman.

Unggahan Rizky Billar pada Senin (20/8/2022) mengenai operasi untuk mengobati hernia Muhammad Leslar Al-Fatih Billar

Beruntung, kini Al Fatih sudah tumbuh jadi anak yang sehat dan menggemaskan ya.

Tapi, pertanyaannya, apakah bayi seusia Al Fatih sebenarnya sudah boleh diberi makan nasi putih?

Apalagi nasi putihnya adalah nasi putih yang juga dikonsumsi oleh orang dewasa?

Memasuki usia 11 bulan, Si Kecil sebenarnya kemungkinan besar sudah bisa makan sendiri.

Kita bisa memberinya menu makanan yang sama dengan anggota keluarga lainnya.

Baca Juga: Rizky Billar Cuma Terima Enaknya? Semua Biaya Lamaran Mewah Ternyata Dibayar Lesti, Kasih Bukti ini, 'Pusing!'

Namun, untuk dijadikan sebagai MPASI, sebaiknya makanan bisa ditumbuk atau dipotong kecil-kecil.

Hal ini agar makanan mudah dikunyah dan dicerna dengan baik olehnya.

Tekstur MPASI untuk bayi usia 11 bulan adalah kasar dan agak kental.

Namun yang jadi sorotan juga adalah garam.

Pasalnya, di usia 11 bulan, bayi harusnya masih mengonsumsi makanan yang rendah garam.

Di usia 11 bulan, bayi perlu makanan segar dan belum diproses, yang mengandung terlalu banyak garam dan rempah-rempah.

Makanya, sebisa mungkin berikan makanan rumahan dan buah segar yang tidak mengandung banyak garam.

Bukan cuma di bayi 11 bulan, kebiasaan makan nasi hanya dengan garam juga berbahaya bagi orang dewasa, lo.

Fenomena makan nasi garam bukan hal baru dalam konsumsi masyarakat Indonesia.

Sejumlah public figure pun pernah merasakan menikmati nasi dengan garam.

Sebut saja istri konglomerat, Nia Ramadhani hingga Mulan Jameela.

Baca Juga: Belum Juga Nikah, Mbak You Kini Malah Bongkar Ramalannya Soal Nasib Buruk Rumah Tangga Rizky Billar dan Lesti Kejora ‘Menikah Pun Cuma Sebentar’

Terlihat menggiurkan siapa sangka, namun nasi dengan garam sebenarnya bisa memberikan bahaya bagi tubuh.

Dilansir dari yalemedicine.org, sebuah uji pra-klinis menemukan pola makan tinggi garam meningkatkan level sel imun yang terkait dengan penyakit autoimun seperti multiple sclerosis ini.

Hasil pengujian tersebut menunjukkan garam memiliki peran pada penyakit autoimun yang sebelumnya belum pernah diketahui pemicunya, misalnya pada diabetes tipe 1 atau multiple sclerosis.

Selain itu, seorang ahli imunobiologi dari Universitas Yale, David Hafler juga sempat melakukan penelitian mengenai garam dan multiple sclerosis.

Hafler meneliti kaitan antara garam dan penyakit autoimun ketika ia sedang melakukan riset tentang mikroba usus, sebuah sensus mikroba usus dan fungsi sel pada 100 orang sehat.

Ia menemukan ketika orang-orang tersebut makan di restoran cepat saji lebih dari satu kali seminggu, mereka menunjukkan peningkatan level sel inflamasi yang merusak.

Sel autoimun yang aktif tersebut diketahui adalah sel T helper 17 atau sel Th17, yakni sel yang memicu inflamasi yang sebenarnya penting dalam melawan patogen.

Tetapi sel ini juga terkait dengan penyakit imun seperti multiple sclerosis, psoriasis, artritis rematoid, dan sebagainya.

Tak hanya garam, mengonsumsi nasi secara berlebihan tidak baik bagi tubuh.

Soalnya, banyak kandungan gula, beras putih yang biasa kita konsumsi memiliki kandungan serat paling sedikit dibandingkan jenis beras lain.

Maka, dengan alasan kesehatan, terutama bagi penderita diabetes, para ahli merekomendasikan jenis beras lain seperti beras merah, beras cokelat, dan kini beras hitam.