Nasi Jagung Goreng dan Susu Rempah, Sajian Unik dari Lereng Telomoyo

By Hani Arifah, Kamis, 1 Desember 2022 | 13:10 WIB
Nasi jagung goreng dan susu rempah Kedai Lemprak Sarangan. (Sajian Sedap)

4. Rasa dan Penyajian Nasi Jagung Goreng dan Susu Rempah

Nasi jagung goreng dan susu rempah kedai Lemprak Sarangan

Soal rasa, nasi jagung goreng dan susu rempah ini tidak ada duanya.

Dalam sepiring nasi jagung goreng, ada beberapa tambahan lain.

Seperti talur mata sapi, kol, mentimun, dan kerupuk.

Nasi jagung goreng ini terbuat dari nasi jagung yang fresh.

Ditambah dengan bumbu khas yang bikin rasa nasi jagung ini tidak bisa dilupakan begitu saja.

Untuk susu rempahnya, Anda bakal mendapatkan secangkir besar.

Susu rempah ini dibuat dari susu sapi segar hasil ternak di daerah tersebut.

Jadi Anda tidak perlu khawatir karena susunya sudah pasti fresh.

Sementara rempahnya tentu sudah dipilih agar mendapatkan cita rasa yang nikmat, enak, dan menghangatkan.

Sehingga, susu rempah yang disajikan di Kedai Lemprak Sarangan ini patut diacungi jempol.

Soal harga, Anda tidak perlu khawatir karena sangat terjangkau.

Harga nasi jagung goreng dan susu rempah di Kedai Lemprak Sarangan.

Untuk satu porsi nasi jagung goreng, Anda cukup menyiapkan uang Rp15.000 saja.

Sementara susu rempahnya cuma Rp10.000 saja.

Cukup murah, bukan?

Tapi tenang saja, meski murah seporsi nasi jagung  goreng dan susu rempah bisa bikin Anda puas, kok.

Tertarik mencoba?

Baca Juga: Ternyata Gampang! Begini Cara Masak Beras untuk Nasi Goreng, Agar Hasilnya Pulen Tapi Tidak Benyek dan Terpisah Mirip di Resto