Cara Mengempukkan Daging dengan Nanas, Tidak Perlu Lagi Beli Panci Presto

By Marcel Mariana, Sabtu, 3 Desember 2022 | 05:45 WIB
Cara mengempukkan daging dengan gunakan buah nanas (kompas)

Sajiansedap.com - Olahan daging selalu digemari oleh banyak orang dan kalangan.

Baik itu daging ayam, sapi, bebek, dan lainnya memiliki cita rasa tersendiri yang nikmat.

Olahan daging juga mudah ditemui di banyak warung atau rumah makan yang menjamur.

Berbagai resep dan menu dari daging juga cukup beragam sehingga bakal tidak bosan mengonsuminya.

Mulai dari rawon, gulai, rendang, tongseng, atau sekedar daging panggang, semuanya sangatlah nikmat.

Namun apapun olahannya, proses mengolah daging dinilai susah-susah gampang.

Daging memiliki tesktur yang alot sehingga membutuhkan proses memasak yang benar.

Salah satu cara yang paling sering digunakan adalah menggunakan panci presto. Itu dapat membuat daging empuk dengan mudah dan cepat.

Namun tentunya tak semua memiliki alat masak satu ini.

Tapi sebenarnya Anda tak perlu harus merebus daging berlama-lama jika tak miliki panci presto.

Hanya dengan bantuan buah nanas, daging empuk bisa didapat hanya dalam beberapa menit. Berikut caranya.

Baca Juga: Your Viral Hangout Place: Sarinah, Coming Back With A Facelift For Everyone and Everything

Cara Mengempukkan Daging

Ada banyak cara yang bisa dilakukan untuk mengempukkan daging, mulai dari teknik potong, menggunakan bahan tambahan, hingga proses masak.

Berikut ini beberapa cara yang bisa anda coba untuk mengempukkan daging ya.

1. Pakai jus nanas

Nanas merupakan salah satu bahan alami yang bisa membuat daging menjadi empuk dalam waktu singkat.

Cara untuk membuat daging menjadi empuk dengan nanas adalah dengan memotong nanas atau membuat jus nanas.

Kemudian, baluri daging yang sudah dipotong dengan nanas.

Karena asam dalam nanas cukup kuat, jangan mendiamkan daging dalam jus nanas selama lebih dari 12 jam.

2. Pakai daun pepaya

Selain nanas, kamu juga bisa gunakan daun pepaya sebagai bahan alami pengempuk daging sapi dan kambing.

Gunakan satu daun pepaya banding empat daging sapi.

Baca Juga: Resep Daging Tumis Kecap Jamur, Menu Makan Siang Lezat Dari Daging yang Tak Sampai Satu Jam Membuatnya

Misalnya, cukup pakai 250 gram daun pepaya untuk mengempukkan daging sebanyak satu kilogram.

Kamu bisa gunakan daun pepaya segar atau bubuk daun pepaya untuk membuat daging empuk.

Jika menggunakan daun pepaya, remas daun terlebih dahulu sebelum dicampurkan ke dalam potongan daging dan diamkan selama 60-90 menit.

3. Baking soda

Baking soda mampu menetralkan asam dan meningkatkan pH pada permukaan daging yang kemudian membuat daging menjadi empuk.

Rata-rata penggunaan baking soda untuk mengempukkan satu kilogram daging tidak lebih dari 15 gram.

Cara menggunakan baking soda untuk membuat daging menjadi empuk adalah dengan membaluri baking soda ke bagian luar daging sapi yang sudah dibersihkan dan didiamkan selama 30 menit.

Selain itu, baking soda juga bisa dilarutkan terlebih dahulu dalam air.

Kemudian, masukan daging sapi dan rendam selama beberapa saat.

4. Bubuk kopi

Kopi juga bisa digunakan untuk membuat daging menjadi empuk.

Baca Juga: Resep Bekal Sekolah : Resep Fettuccini Lada Hitam, Sajian Serba Pasta Lezat Dan Anti Ribet

Enzim protease dalam kopi dapat memecah protein dalam daging.

Cara mengempukkan daging dengan bubuk kopi adalah dengan melarutkan kopi dalam larutan air.

Lalu, balurkan kopi pada daging dan diamkan selama beberapa saat.

Sebaiknya bubuk kopi yang digunakan untuk marinasi daging kambing dan sapi sedikit saja jangan terlalu banyak.

5. Marinasi dengan buttermilk

Kandungan asam laktat dalam buttermilk bisa melemahkan serat dan membuat daging menjadi empuk.

Marinasi daging menggunakan buttermilk dan biarkan menyerap selama 20-40 menit sebelum dimasak.

6. Lumuri dengan garam

Tidak perlu membeli bahan pengempuk daging, kamu bisa gunakan garam yang ada di dapur untuk membuat daging menjadi empuk.

Lumuri daging dengan garam bisa buat daging jadi lebih cepat empuk

Garam diketahui bisa memecah serat otot daging tanpa merusak rasanya dan aman digunakan untuk melunakkan daging steak.

Cukup taburi permukaan daging dengan garam lalu diamkan selama satu sampai dua jam.

Baca Juga: Pengungsi Gempa Cianjur Mulai Terserang Penyakit Paru-paru, Dalam Keadaan Darurat Bisa Coba Bahan Alami untuk Mengatasi ISPA, Mudah Didapat dan Murah Harganya

Kemudian, bilas dan tepuk-tepuk permukaan daging hingga kering.

7. Cuka putih

Kamu bisa gunakan cuka putih saat memasak steak agar daging menjadi empuk.

Cukup tambahkan satu hingga dua sendok makan cuka putih ke dalam panggangan steak.

Selain itu, daging juga bisa direndam dalam cuka putih selama satu sampai dua jam sebelum dimasak.

Baca Juga: Resep Bekal Sekolah : Resep Nasi Goreng Udang Brokoli, Menu Sarapan Dan Bekal Praktis Namun Rasanya Berkelas

 

Artikel telah ditayangkan di kompas dengan judul, 15 Cara Membuat Daging Kurban Cepat Empuk dengan Mudah