Geger Anak Meracuni Keluarganya Sendiri Di Magelang, Langsung Konsumsi Makanan Ini Jika Mengalami Keracunan

By Gusthia Sasky T, Kamis, 1 Desember 2022 | 15:25 WIB
Kasus anak meracuni keluarganya sendiri di Magelang. (Kompas dan Getty Images)

Sajiansedap.com - Setiap harinya masyarakat Indonesia sering banget dikagetkan dengan beragam kasus.

Salah satunya kasus yang terjadi di Magelang.

Ya, terungkap jika ada anak yang tega meracuni keluarganya sendiri.

Karena kejadian tersebut pun 3 orang menjadi korban.

Dilansir dari Tribunnews.com, DDS sakit hati karena dibebani harus membantu keuangan keluarga setelah sang ayah pensiun.

Kepada polisi, DDS mengaku membeli racun secara online dan telah mencoba melakukan aksi pembunuhan sebanyak dua kali.

Kakak korban melukiskan DDS sebagai anak sering berbohong tapi guru ngajinya mengatakan DDS anak baik dari keluarga yang baik (lihat, sosok DDS).

Penyidik Satreskrim Polres Magelang telah menetapkan DDS sebagai tersangka kasus pembunuhan berencana terhadap keluarganya sendiri di Desa Prajenan, Mertoyudan, Kabupaten Magelang, Jawa Tengah, Senin (28/11/2022).

Korban adalah ayah yakni Abbas Ashar (58), ibu yakni Heri Riyani (54), dan kakak atau anak pertama yakni Dhea Chairunnisa (24).

Korban ditemukan meninggal di rumahnya pada Senin pagi. Posisi para korban di tiga kamar mandi yang berbeda.

Dari hasil penyelidikan, para korban ternyata tewas diracun.

Baca Juga: Heboh Satu Keluarga di Magelang Tewas Diracun oleh Sang Anak, Harus Catat Begini Pertolongan Pertama pada Orang Keracunan

Pelaku adalah anak kedua yakni DDS alias Dhio.

DDS mengaku meracuni anggota keluarga dengan mencampurkan racun pada teh hangat dan es kopi.

Mengetahui kasus tersebut tentu bikin kita elus dada ya.

Gimana bisa seorang anak tega meracuni keluarganya sendiri.

Padahl seharusnya kita melindungi dan menyangi keluarga kita sendiri bukan?

Tapi nampaknya kasus seperti itu bukan sekali dua kali deh.

Sebab ada beberapa kasus di Indonesia yang meninggal karena diracun juga.

Salah satunya adalah kasus kopi sianida.

Sudah beberapa tahun lalu kasus kopi sianida terjadi, tapi masih banyak orang yang mengingat kasus tersebut.

Dilansir dari Intisari Online, kasus racun sianida membuat heboh masyarakat Indonesia, bahkan internasional.

Kejadian itu terjadi pada 6 Januari 2016 di sebuah kafe di Jakarta Pusat.

Baca Juga: 4 Cara Mencairkan Ayam Beku, Jangan Sembarangan Biar Gak Jadi Racun Buat Tubuh

Korban adalah Wayan Mirna Salihin. Sementara tersangka adalah Jessica Kumala Wongso.

Pada saat kejadian, keduanya bertemu di sebuah kafe. Lalu Jessica yang datang lebih dulu memesankan minuman berupa es kopi.

Ketika sampai di kafe, Mirna langsung meminum es kopi tersebut. Tidak lama Mirna tidak sadarkan diri.

Jessica Kumala Wongso pelaku racun sianida

Sempat dilarikan ke rumah sakit, nyawa Mirna tidak tertolong lagi.

Menurut Pengadilan Negeri Jakarta Pusat, Jessica memberi racun sianida di dalam es kopi.

Oleh karenanya Jessica dijatuhi hukuman kurungan penjara selama 20 tahun dalam dakwaan pembunuhan berencana.

Melihat beragam kasus tersebut munculah pertanyaan di kepala kita.

Bagaimana bisa orang dengan mudah menghilangkan nyawa seseorang?

Ya, gimana bisa orang yang memiliki hati nurani semudah itu membunuh seseorang?

Ternyata ada alasan dari sisi psikolog mengapa seseorang bisa menjadi pembunuh.

Dilansir dari Kompas.com via Psychology Today, pembunuh kebanyakan adalah orang yang memiliki masalah mental dan sakit secara emosional.

Baca Juga: Unik Banget! Wanita Ini Berhasil Temukan Racun Kecoak Ampuh Cuma Modal Timun dan Body Lotion, Kecoak Ngibrit Keluar dari Rumah

Penyebabnya beragam dan ini menimbulkan kesedihan yang mendalam, depresi, atau rasa putus asa.

Perasaan tersebut bisa muncul akibat pengalaman buruk yang beruntun atau terus menerus disertai dengan sedikitnya pengalaman baik yang dialami.

Hal ini membuat empati seseorang tidak berkembang dengan baik dan membahayakan dari sisi emosional.

Nah, jika memang Anda menjadi korban keracunan jangan panik.

Sebab Anda bisa langsung konsumsi beberapa makanan ini.

Ya, makanan ini bisa jadi sumber pertolongan pertama Anda ketika keracunan.

Dilansir dari GridHealth.id, langsung segera konsumsi makanan atau minuman ini jika Anda mengalami keracunan agar tubuh jadi lebih membaik.

Minum air kelapa bisa mengatasi keracunan.

1. Minum air putih dan air kelapa hijau

Salah satu gejala utama keracunan adalah dehidrasi yang biasanya diawali dengan muntah-muntah.

Akibatnya, tubuh cenderung kehilangan banyak air dan makanan karena muntah terlalu sering.

Itulah sebabnya, penting untuk menenangkan perut dengan mengonsumsi es buah yang dingin, dan jus buah segar misalnya.

Baca Juga: Dikasih Tahu Jangan Ngeyel! Biji 4 Buah Ini Ternyata Bahaya Kalau sampai Tertelan, Beracun!

Langkah ini bisa membantu menghilangkan sisa rasa busuk yang berkembang di mulut.

Rasa busuk ini yang membuat kesulitan untuk makan dan minum apa pun.

Beralih ke minuman manis seperti air kelapa hijau, garam, dan larutan gula dengan jus lemon untuk mengatasi dehidrasi patut untuk dicoba.

Minum jus buah, dan menghindari soda dan kopi yang menyebabkan dehidrasi lebih lanjut.

2. Memakan buah-buahan

Makanlah dalam porsi kecil buah-buahan seperti pisang, apel, pir, atau pepaya.

Memakan makanan sehat seperti buah-buahan yang membuat perut nyaman akan menyerap racun dalam perut.

3. Sup ayam

Makanan ini juga dianjurkan untuk memasukkan makanan ringan seperti roti panggang, semangkuk bubur atau sup ayam.

Dalam semangkuk sup ayam terdapat kandungan kaya gizi dan memiliki sifat obat.

Tambahkan jahe ke dalam sup ayam agar memberi rasa hangat dan menetralisir sistem pencernaan.

Baca Juga: Dibuat Jengkel Dapur Diacak-diacak Tiap Malam, Tahunya Tikus Gak Bakal Berani Masuk Lagi Pakai Racun Alami dari Cabai Ini, Begini Cara Membuatnya

4. Yogurt

Yogurt juga baik untuk kesehatan, dan ringan untuk dikonsumsi.

Terutama mereka yang menderita gangguan perut.

Selain konsumsi makanan di atas, Anda juga bisa melakukan beberapa cara ini.

Ya, dengan melakukan cara ini bisa membantu Anda untuk mengatasi keracunan.

Cara ini juga bisa jadi pertolongan pertama jika Anda atau orang sekitar Anda mengalami keracunan.

Dilansir dari TribunBali.com, begini pertolongan pertama saat keracunan.

1. Mengontrol rasa mual dan muntah

Untuk mengontrol rasa mual dan muntah dapat dilakukan dengan mengkonsumsi makanan ringan yang tawar seperti roti atau pisang.

Kemudian usahakan tetap mencukupi kebutuhan minum, dan jangan konsumsi obat anti mual tanpa konsultasi dokter.

Baca Juga: Kalau Tanya Pedagang Semua Dibilang Segar, Padahal Kita Gak Boleh Banget Beli Udang dengan Ciri-ciri Ini, Bak Kasih Racun ke Keluarga

2. Menghidrasi tubuh

Salah satu gejala keracunan adalah dehidrasi, yang dapat berakibat fatal jika tidak segera ditangani.

Untuk membantu mengatasi dehidrasi ringan, minuman elektrolit bisa jadi pilihan.

Namun jika mengalami kondisi dehidrasi yang parah, sebaiknya lebih baik penanganan dilakukan oleh dokter.

3. Konsumsi probiotik

Ketika keracunan dapat merusak keseimbangan bakteri baik dan bakteri jahat yang hidup di usus.

Maka itu, konsumsi probiotik dapat mengembalikan keseimbangan bakteri di usus, serta dapat melindungi usus dari masalah pencernaan.

4. Minum teh jahe

Jahe yang dikenal sebagai tanaman obat, memiliki manfaat dalam meningkatkan penyerapan nutrisi dan membantu melancarkan proses pencernaan.

Konsumsi teh jahe berguna sebagai obat keracunan untuk pertolongan pertama mual dan muntah.

Baca Juga: Belum Banyak yang Tahu, Singkong Bisa Jadi Racun Kalau Diolah Seperti Ini, Tolong Ibu-ibu Perhatikan untuk Jangan Dilakukan

5. Beristirahat

Meski telah ditangani dan gejala keracunan sudah mereda, jangan terburu-buru kembali beraktivitas.

Belajar dari kasus di Magelang, baiknya Anda lebih waspada.

Sebab bisa saja orang terdekat kita melakukan kejahatan kepada kita.

Baca Juga: Sujud Syukur yang Suka Makan Buncis Rebus, Diam-diam Bisa Bikin Tubuh Rasakan Efek Luar Biasa Ini, Nyesel yang Gak Suka