3 Bahan untuk Mengatasi Tangan Panas Karena Memotong Cabai, Salah Satunya Pakai Susu

By Laksmi Pradipta Amaranggana, Selasa, 6 Desember 2022 | 06:10 WIB
Tangan yang panas karena terkena cabai bisa diatasi dengan susu lho ()

Susu tidak akan menyebabkan iritasi pada kulit dan punya kandungan lemak yang tinggi sehingga dapat meredakan panas karena cabai di tangan.

Karena itu, gunakan susu yang sudah didinginkan ya.

Plus jika ada, susu yang dipakai adalah susu dengan tinggi lemak.

Caranya tinggal rendam saja tangan ke baskom atau mangkuk yang berisi susu dingin.

2. Gel lidah buaya

Sase Lovers pasti nggak asing dengan bahan ini.

Bahkan mungkin gel lidah buaya ada di rumah.

Gel lidah buaya akan menenangkan tangan yang panas karena kena cabai.

Tangan yang panas ini ternyata efeknya mirip lho dengan kulit yang merah-merah karena sinar matahari.

Selain itu, lidah buaya dapat meningkatkan sirkulasi darah dan meredakan luka dengan cepat.

Baca Juga: 8 Cara Menanam Cabai yang Tumbuh Subur, Hasilnya Tinggal Petik Buat Bumbu Masak

Caranya sangat mudah.

Cukup oleskan saja gel lidah buaya ke tangan dan diamkan beberapa saat.