Mari, Lengkapi Makan Siang Nanti Dengan Resep Tumis Taoge Kedelai Saus Tiram Praktis Ini

By Dwi, Senin, 12 Desember 2022 | 10:00 WIB
Resep Tumis Taoge Kedelai Saus Tiram, Menu Kilat Untuk Lengkapi Menu Makan Siang Kita Hari Ini (Sajian Sedap)

SajianSedap.com - Resep Tumis Taoge Kedelai Saus Tiram, inspirasi untuk pelengkap menu makan siang nanti yang rasanya enak banget dan juga mudah dibuat.

Dengan Resep Tumis Taoge Kedelai Saus Tiram enak ini, keluarga pun jadi tak bakal ragu untuk menyantap menu sayuran.

Kalau tak ingin repot untuk menghadirkan menu pelengkap dengan rasa yang sedap, Resep Tumis Taoge Kedelai Saus Tiram enak ini wajib ditiru.

Baca Juga: Bikin Makan Malam Di Akhir Pekan Jadi Lebih Istimewa Dengan Resep Daging Cah Taoge

Waktu: 20 Menit

Sajian: 5 Porsi

Bahan:150 gram taoge kedelai100 gram wortel, potong korek api4 batang kucai, potong 3 cm4 siung bawang putih, cincang halus3 buah cabai merah besar, potong serong1 sendok makan saus tiram1/2 sendok teh garam1/4 sendok teh merica bubuk1/2 sendok teh gula pasir75 ml air2 sendok makan minyak, untuk menumis

Cara Membuat Tumis Taoge Kedelai Saus Tiram:

1. Panaskan minyak. Tumis bawang putih sampai harum. Masukkan cabai merah. Tumis sampai layu.

2. Bubuhi saus tiram, garam, merica bubuk, dan gula pasir. Aduk rata.

3. Masukkan taoge, wortel, dan kucai. Aduk rata. Tuang air. Masak sampai meresap.

Baca Juga: Dokter Saja Langsung Takjub Pas Tahu, Cuma Makan Taoge Ternyata Bisa Bikin Tubuh Rasakan Efek Dahsyat Ini, BPJS Pasti Nganggur!

 Baca Juga: Biaya Tebus Obat Mahal, Kalau Mau Turunkan Kolesterol Tinggi Ternyata Bisa dengan Taoge, Begini Cara Mengolahnya

 Baca Juga: Pantas Taoge Mertua Berhari-hari Segar, Ternyata Begini Caranya Sebelum Disimpan di Kulkas, Seminggu Bakal Segar Terus!

 Baca Juga: BERITA POPULER : Cara Menghilangkan Uban dengan Taoge Sampai Cara Membuat Ramuan Anti Gatal dari Kunyit

 Baca Juga: Emak-emak Perhatikan! Mulai Sekarang Jangan Lagi Sajikan Sayur Taoge Kalau di Rumah Ada Orang dengan Kondisi Seperti Ini, Efeknya Mengancam Nyawa