Tips Memilih Nanas Manis dan Matang di Pasaran, Jangan Beli Kalau Baunya Terlalu Kuat!

By Laksmi Pradipta Amaranggana, Minggu, 18 Desember 2022 | 08:15 WIB
Nanas yang matang dan manis dapat dicium dari baunya saja (SHUTTERSTOCK/DOURLEAK)

SajianSedap.com - Kita sering sekali melihat dan mengonsumsi buah nanas.

Maklum saja, nanas punya rasa manis sekaligus segar yang enak banget.

Biasanya kita akan memakannya langsung atau dijadikan jus.

Tapi memilih nanas yang matang dan manis cukup sulit ya.

Terkadang kita salah memilih nanas dan malah dapat yang masih belum matang.

Untuk membedakannya, simak tips berikut ini yuk.

Tips Memilih Nanas Manis dan Matang

1. Lihat warnanya

Hal pertama yang bisa dilihat dari nanas adalah warnanya.

Saat berbelanja di pasar atau toko buah, pastikan untuk mencari nanas yang memiliki daun hijau cerah.

Warna daun yang hijau cerah dianggap sebagai tanda dari kesegaran buah nanas.

Idealnya, nanas yang matang bagian luarnya harus memiliki warna kuning kehijauan.

Baca Juga: 3 Cara Memasak Selai Nanas Agar Tidak Meletup, Kuncinya Ada pada Tips Antigagal Ini

Nanas yang matang dan manis salah satunya punya ciri berwarna kuning dan hijau