SajianSedap.com - Resep Orak-Arik Buncis, menu serba sayur dengan rasa yang enak banget ini layak ditiru untuk jadi menu pelengkap makan siang di akhir pekan.
Untuk membuat Resep Orak-Arik Buncis yang enak banget ini, kita hanya perlu sedikit bahan saja, dan hanya dengan 3 langkah pembuatan.
Bahkan, pemula sekalipun dijamin bisa menghadirkan Resep Orak-Arik Buncis enak ini karena mudah banget dibuat.
Baca Juga: Resep Baby Buncis Saus Teriyaki, Sajian Pelengkap Anti Repot Untuk Makan Siang Saat Akhir Pekan
Waktu: 20 Menit
Sajian: 5 Porsi
Bahan:
- 8 buah (60 gram) buncis, diiris serong tipis
- 1 buah wortel, diiris korek api tipis
- 3 butir telur
- 3 siung bawang putih, dicincang kasar
- 2 butir bawang merah, dicincang kasar
- 3 buah cabai rawit merah, dincang kasar
- 1 sendok teh ebi, diseduh, disangrai, dihaluskan
- 1/2 sendok teh kecap ikan
- 1/4 sendok teh merica bubuk
- 1/4 sendok teh gula pasir
- 25 ml air
- 1 batang daun bawang, diiris halus
- 2 sendok makan minyak untuk menumis
Cara Membuat Orak-Arik Buncis:
- Panaskan minyak. Tumis bawang putih dan bawang merah sampai harum.Masukkan wortel dan buncis. Aduk sampai layu. Tambahkan air. Masak sampai meresap. Sisihkan ke pinggir wajan.
- Masukkan telur. Aduk sampai berbutir kasar.
- Tambahkan cabai rawit, ebi, kecap ikan, merica bubuk, gula pasir, dan daun bawang. Aduk sampai matang.
Baca Juga: Cara Membekukan Buncis untuk Stok Bahan Makanan di Rumah, Awet hingga 3 Bulan