Wangi Rumah Bak Lobby Hotel Cuma dengan Rebus Kulit Lemon dengan Api Kecil di Atas Kompor, Jadi Pengharum Ruangan Alami

By Virny Apriliyanty, Senin, 19 Desember 2022 | 17:10 WIB
Bikin pengharum ruangan alami cuma dengan air rebusan kulit lemon (cdn.apartmenttherapy.info)

SajianSedap.com - Rumah yang harum tentu bikin kita jadi lebih percaya diri kalau ada tamu yang datang.

Rumah yang harum juga bikin keluarga betah di rumah.

Makanya, coba deh bayangkan kalau rumah kita bisa seharum lobby hotel, pasti nyaman banget, kan?

Untuk itu, coba deh ikuti tips bikin rumah harus berikut ini.

Yang kita butuhkan cuma kulit lemon.

Ya, cara ini terbukti sangat ampuh!

Yuk, simak bersama.

Cara Bikin Rumah Harum dengan Kulit Lemon

Apakah Anda salah satu orang yang merasa rumahnya tidak bau, tapi juga tidak harum?

Ya, beberapa orang merasa kalau rumahnya tidak punya aroma yang khas.

Padahal di rumah-rumah lain biasanya ada aroma khas rumah yang harum sekali.

Kalau begini, jangan dulu beli pengharum ruangan.

Baca Juga: Resep Kue Kering Natal : Resep Nastar Krim Lemon, Variasi Nastar Dengan Rasa Segar yang Greget Di Lidah

Coba deh gunakan saja kulit lemon.

Dikutip dari thekitchn.com, lemon bisa jadi pengharum ruangan alami.

Hal ini diunghkapkan oleh Chef Carla Contreras.

Ia mengaku sering menggunakan lemon dalam banyak masakan dan pembuatan kue.

Nah, kulit lemonya tidak dibuang.

cara menyimpan lemon supaya tidak keriput

Melainkan, Ia menggunakan kulit lemon agar dapur dan rumahnya harum.

Caranya gampang banget.

“Saya memasukkan lemon ke dalam panci raksasa dan mengisinya dengan air, lalu membiarkannya mendidih di atas kompor saya selama berjam-jam,” katanya.

Ya, kita tinggal mengambil panci besar dan mengisinya dengan air lalu masukkan kulit lemon.

Dengan api kecil, biarkan air terus dimasak dan uapnya mengisi rumah.

Baca Juga: Cara Usir Semut di Dapur, Gunakan 3 Bahan Ini daripada Beli Kapur Ajaib

Nantinya, uap akan beraroma lemon yang harum banget.

"Baunya sangat enak untuk sesuatu yang sebenarnya akan kita buang.", katanya lagi.

Selamat mencoba.