Trik Mengeluarkan Kue yang Nempel di Loyang Agar Tetap Mulus, Pakai Cara Ini Dijamin Tetap Cantik Hasilnya

By Amelia Pertamasari, Minggu, 25 Desember 2022 | 19:10 WIB
Cara mengeluarkan kue yang menempel dari loyang. (nikkytok)

Biarkan selama beberapa menit di dalam microwave tanpa menyalakannya. Uap yang terperangkap di dalam microwave akan melonggarkan kue di dalam loyang.

Jika kamu tidak mempunyai microwave lakukan di ruang tertutup apa pun, seperti di dalam lemari.

5. Menggunakan freezer

Dinginkan kue sepenuhnya di dalam loyang. Gerakkan pisau tidak bergerigi atau spatula nilon di sekitar tepi loyang.

Kemudian letakkan loyang ke dalam freezer dan bekukan selama sekitar 1 hingga 2 jam.

Keluarkan dari freezer dan gerakkan pisau di sekitar tepi loyang sekali lagi. Balikkan wajan, ketuk perlahan bagian atas dan sampingnya. Kue akan keluar dalam keadaan utuh.

Cara Membersihkan Loyang Kue

Pada saat loyang kue berbahan stainless steel dingin, bekas minyak dan remahan kue sudah mengering di permukaannya.

Sudut-sudutnya juga seringkali menjadi tempat kotoran dan adonan kue menempel. Lakukan langkah berikut untuk membersihkannya.

1. Siapkan air panas di dalam wastafel atau baskom, lalu tambahkan 1/2 cangkir cuka putih dan 2-3 sdm soda kue.

2. Rendam loyang dalam larutan ini selama 1 jam. Jika tidak terlalu kotor kamu cukup merendamnya selama 30 menit.

3. Gosok loyang menggunakan sikat kecil atau spons cuci piring untuk menghilangkan sisa makanan yang menempel. Kamu juga bisa menggunakan tusuk gigi untuk membersihkan sudut-sudut loyang.

4. Bilas loyang secara menyeluruh, jika loyang masih meninggalkan bau tak sedap cuci loyang menggunakan sabun cuci piring.

Baca Juga: 5 Langkah Membuat Martabak Agar Bersarang dan Lembut, Kunci Paling Penting ada Pada Lamanya Mengistirahatkan Adonan

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul 11 Cara Keluarkan Kue yang Nempel di Loyang dengan Mulus