Cara Mengatasi Resleting Macet, Pakai Trik Ini Bisa Lancar Lagi

By Idam Rosyda, Senin, 26 Desember 2022 | 15:40 WIB
cara mengatasi resleting macet (pexels)

SajianSedap.com - Resleting Anda sering macet atau salah satau bagian geriginya keluar sehingga sulit dikatupkan?

Pengalaman in pasti pernah Anda alami bukan?

Ya, memang tidak bisa dipungkiri meski, meski kerap disepelekan namun jika resleting Anda rusak atau macet akan membuat Anda kalang kabut.

Apalagi jika resleting yang rusak ini berada di bagian tertentu seperi celana atau tas.

Tentunya hal ini akan membuat Anda tidak nyaman bukan?

Alhasil Anda merasa kebingungan untuk mengatasinya.

Namun tenang saja, jika resleting Anda macet atau geriginya terbuka atau keluar dari jalur yang seharusnya, ternyata Anda bisa mengatasinya dengan mudah dan cepat.

Cara Mengatasi Resleting Macet

Dikutip dari Aparthement Therapy, 2 masalah resleting yang kerap terjadi adalah macet dan gigi atau geriginya biasanya terbuka atau tidak sesuai dengan tempatnya.

Jika penggeser macet dan tidak mau bergerak, alasan paling umum adalah karena sesuatu, kemungkinan besar kain atau benang terjepit di gigi, atau tersangkut di penggeser.

Ini juga merupakan masalah yang paling mudah untuk diperbaiki.

Sebelum Anda melakukan hal lain, Anda bisa mengecek terlebi dahulu.

Baca Juga: Sekilas Sangat Mirip, Ini Cara Mudah Membedakan Jahe dan Lengkuas, Pakai 2 Tips Ini Biar Mudah