Untuk 1 lidah sapi utuh, Anda membutuhkan sekitar 2 liter air.
Usahakan jangan sampai kurang ya airya.
Proses ini sangat penting ketika memasak lidah sapi.
2. Celup lidah ke air mendidih
Pada proses pertama, setelah mendapatkan lidah, Anda bisa mengolahnya.
Setelah dibersihkan langsung rebus air dan tunggu hingga mendidih.
Jika sudah mendidih, matikan kompor.
Lalu masukkan lidah sapi selama 10 detik saja kemudian angkat lidah sapi.
Jangan sampai dibiarkan terlalu lama ya.
Proses perebusan yang terlalu lama bisa mengakibatkan lidah sapi matang dan terlalu lengket sebelum dibersihkan.
3. Kerik lidah sapi
Tidak seperti daging yang sudah dipotong dan mulus, lidah sapi punya tekstur yang berbeda.
Dalam lidah sapi ada tekstur kasar yang harus dihilangkan.